harrywjyyAvatar border
TS
harrywjyy
Plus Minus Tinggal Bersama Mertua, Ada yang Mengalami?

Sumber Gambar

Memiliki mertua merupakan salah satu hal yang sudah pasti kamu alami apabila menikah dengan jodoh yang masih memiliki orang tua. Kita perlu menganggap mertua sebagai orang tua sendiri, maka dari itu jangan sampai hanya karena dia orang tua pasangan kita lalu kita mengesampingkan mereka.

Bagi seorang yang sudah menikah, ada kemungkinan bahwa kalian akan tinggal dengan mertua. Karena belum punya rumah, maka salah satu harus mengalah dan ikut tinggal dengan orang tua. Nah, masalahnya tinggal dengan orang tua ini ada plus minusnya.

Berikut ini adalah suka dan duka tinggal bersama mertua yang TS rangkum!emoticon-Ngacir



Plus

1. Hemat

Tinggal dengan mertua jelas lebih hemat karena biaya sehari-hari bisa ditanggung berdua. Antara pihak mertua dengan pasangan sebagai pihak yang menumpang. Namun sebaiknya hal seperti ini didiskusikan dulu satu sama lain supaya sama-sama enak.

2. Lebih Dekat Dengan Mertua dan Keluarga Pasangan

Dengan tinggal bersama mereka, keseharian kita akan terus bersama mereka. Setiap hari juga bertemu mereka dan berinteraksi dengan mereka. Hal ini akan membuat kita semakin mengenal keluarga pasangan. Yang pada akhirnya membuat hubungan kita dengan pasangan pun semakin erat. Kita dengan mertua pun tidak sungkan dan kaku lagi.

3. Bisa Ikut Mengurus Anak

Jika sudah punya anak, terutama bila anak masih kecil maka mertua biasanya akan dengan senang hati membantu. Tentu mereka akan turut bahagia memiliki cucu, sehingga kalian bisa tidak terlalu sibuk karena sudah ada yang membantu. Tapi tentu kita harus tahu diri juga, jangan semuanya kita serahkan ke orang tua.


Sumber Gambar

Minus/B] ➖

[B]1. Tidak Leluasa


Tinggal bersama mertua akan membuat kita kurang leluasa dalam melakukan sesuatu. Setiap rumah pasti punya aturannya sendiri, dan mau tak mau kita harus mengikuti aturan yang berlaku di rumah mertua. Selain itu, mereka juga memiliki kebiasaan sendiri. Siap tak siap kita harus mengikuti dan beradaptasi dengan kebiasaan mereka.

2. Kerap Ikut Campur

Selama tinggal dengan mertua, kita pasti tak luput dari perhatian mereka. Tak jarang mereka sampai ikut campur berbagai urusan rumah tangga kita. Mulai dari mengurus anak dan lain sebagainya. Apalagi jika ada masalah dengan pasangan, mertua bisa langsung mencium masalah tersebut dan akhirnya mereka pun ikut campur. Ini sudah jadi resiko.

3. Jengkel Sendiri

Kadang jika kamu sial memiliki mertua yang menyebalkan, kamu akan dibuat jengkel dan makan hati. Salah sedikit jadi omongan, istirahat dikit dibilang malas. Mungkin karena merasa kita bukan anak kandung mereka, kadang mereka seenaknya saja sama kita. Asal judge tanpa tahu keadaan kita yang sebenarnya. Lebih sial lagi kalau mertua selalu cari kesalahan.


Sumber Gambar

Semua yang ada di atas merupakan resiko yang harus siap kita tanggung bila harus satu atap dengan mertua. Maka dari itu, sebelum menikah pastikan sudah mempersiapkan tempat untuk tinggal. Entah membeli rumah dahulu atau menyewa rumah/kontrakan. Kalau bisa lepas dari mertua dan orang tua, lebih baik lepas sekalian.

emoticon-Bingung

Gimana gansis? Apa ada yang pernah mengalami? emoticon-Bingung (S)

Tulisan, Narasi dan Opini Pribadi

emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan
Diubah oleh harrywjyy 25-02-2023 05:30
ayun989
rezahebat
bagasdiamara269
bagasdiamara269 dan 14 lainnya memberi reputasi
15
4.7K
115
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan