Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

amekachiAvatar border
TS
amekachi
Berawal Dari Mark 1, Inilah 3 Tank Tercanggih Di Dunia Saat Ini!











Jika kita bertanya apakah kemajuan teknologi terbaik manusia di bidang militer, maka sudah dipastikan ada diantaranya menjawab terciptanya sebuah tank dengan segala keunggulannya yang tak pernah bisa dimiliki oleh alat militer lain selain tank

Terbuat awal di masa perang dunia pertama, tank lahir untuk menjawab suasana pertempuran yang rumit dan stagnan sebuah era dimana perang adalah terkonsentrasinya dua kekuatan infanteri dalam jumlah besar berlindung dalam parit yang setiap saat saling menghujani dengan tembakan artileri berganti cepat menjadi era baru perang mekanik



Jenderal perang dari zaman dahulu pun sebenarnya sudah berfikiran bagaimana cara maju menyerang dengan cepat dengan perlindungan aman dari senjata musuhnya, maka terciptalah helenpolis dengan katapult sebagai senjatanya

Tank mulai kentara unjuk gigi sewaktu di perang dunia pertama dengan Mark 1 agar bisa menyebrangi parit dan menghancurkan kawat berduri musuhnya dan menemukan masa jayanya di perang dunia kedua berkat Jerman dengan stategi blitzkriegnya

Dan sekarang apakah kehebatan tank akan redup seiring dengan kemajuan teknologi militer sekarang? karena musuh terbesar tank di era ini justru adalah tentara infanteri yang dulu sering ngumpet berlindung dibelakang tank, dengan hanya memegang persenjataan ringan tapi punya daya hancur dahsyat mereka para infanteri membawa bazoka anti tank pengembangan dari Jerman di perang dunia kedua maka tank sekarang bukanlah sesuatu yang sangat menakutkan lagi buat para infanteri?



Namun begitu juga dengan yang lain tank pun melakukan perkembangan yang luar biasa, daya tembak, mobilitas dan kekuatan bukan jadi tolak ukur untuk menilai kecanggihan sebuah tank di zaman sekarang, tank canggih sekarang adalah ditentukan oleh kecerdasan buatan (AI) dan kemampuan operasi jarak jauh...

Ada 3 tank tercanggih di zaman ini berdasar kriteria diatas yaitu KF51 Panther dari Jerman, M1A2 Abrams SEPv3 milik Amerika Serikat dan T14 Armata buatan Rusia



1. KF51 Panther

Tank dari negara jagoan pembuat tank ini dibesut Rheinmetall mengedepankan otomatisasi tinggi dengan penggunaan Automated Ammunition Handling System sehingga tak memerlukan seorang loader manusia untuk memuat amunisi, hingga hanya diawaki pengemudi, penembak dan komandan dengan perlindungan canggih Top Attack Protection System

Memiliki kemampuan menghadapi serangan drone musuh serta dapat pula meluncurkan drone kamikaze



2. M1A2 Abrams SEPv3

Tank milik paman sam yang dilindungi lapisan uranium ini adalah varian terbaru dan tercanggih dari keluarga MBT Abrams yang mengintegrasikan tekhnologi modular sehingga beberapa komponen bisa diganti dengan mudah melalui Joint Tactical Radio System (JTRS) menggunakan pula tekhnologi inframerah tank ini bahkan punya kemampuan menembak jatuh pesawat yang terbang rendah



3. T14 Armata

Tank hantu dari Rusia yang dirancang beroperasi sendiri dari jarak jauh ini diklaim sebagai robot tempur terkuat dan tercanggih didunia yang menurut bos perusahaan tekhnologi Rostec Sergei Chemezov mengatakan bahwa,

"kru Armata tak perlu membidik dengan akurat karena sistem akan melakukan sisanya"

Dan dilengkapi sistem perisai setebal 900 milimeter, serta perangkat lain serangan helikopter secanggih Apache pun tidak bisa merusak tank ini sepenuhnya



Gimana nih Gan tanggapannya tentang 3 tank terbaik di dunia saat ini, semakin canggih sampai menggunakan platform jaringan maka resiko keamanan jaringan makin tinggi yah, mudah kena hackemoticon-Ngakak

Dan jika dioperasikan oleh unit kecil tank atau malah satu tank sendirian juga secanggih apapun bakal babak belur dikerubungin infanteri lawan, taktik gerombolan tank menyerbu secara kilat Blitzkrieg masih yang terbaik, bikin bingung musuhnyaemoticon-Belgia










Spoiler for :


Video panzer in action

Sedikit dari Saya tentang "Berawal Dari Mark 1, Inilah 3 Tank Tercanggih Di Dunia Saat Ini!" jika ada kesalahan atau kekeliruan dalam penulisan atau isi tulisan mohon dikoreksi, baik untuk Saya!

Perkembangan tekhnologi memang sangat identik dengan peperangan jadi orang yang mengatakan "hentikan perang" sebenarnya terlalu naif

Tapi apapun alasannya perang adalah sesuatu kejahatan yang membuat banyak menimpakan kenestapaan bagi warga sipil maka,

Hentikan perang!emoticon-Belgia


"narasi dan opini sendiri"



Tulisan Sendiri:

@amekachi

Sumber Tulisan dan Gambar:

1

2

3

4

5

6


Diubah oleh amekachi 15-02-2023 17:21
didududi
64m64n9s
provocator3301
provocator3301 dan 11 lainnya memberi reputasi
12
2.1K
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan