- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Proyek Kereta Cepat Mandek? Jadi Pertaruhan Jokowi di 2023


TS
cokro.tv
Proyek Kereta Cepat Mandek? Jadi Pertaruhan Jokowi di 2023

Jakarta, CNBC Indonesia - Proyek Kereta Cepat Jakarta - Bandung masih terganjal urusan pembengkakan biaya. Rencananya Pemerintah bersama PT Kereta Cepat Indonesia Chin bertolak ke Beijing untuk meluruskan persoalan ini. Bahkan Menko Marves Luhut Pandjaitan mengirimkan tim ke China.
Banyak mega proyek infrastruktur yang dibangun pada era Presiden Joko Widodo, salah satunya Kereta Cepat Jakarta - Bandung, yang ditargetkan bisa pada pertengahan tahun ini.
Persoalan cost overrun ini memang menjadi momok proyek yang buat perjalanan kereta dari Jakarta ke Bandung hanya 45 menit ini. Bahkan dari proyek yang awalnya merupakan business to business harus disuntik oleh APBN sebesar Rp 3,2 triliun untuk porsi konsorsium Indonesia dalam proyek.
Tapi belum setop di situ, ternyata Indonesia dan China belum sepakat mengenai angka cost overrun yang terjadi.
Dimana perhitungan dari Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) pada 15 September 2022 itu mencapai US$ 1,449 miliar, sedangkan perhitungan China hanya US$ 980 juta. Perbedaan itu berdasarkan hasil persepsi perhitungan yang berbeda.
Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengungkapkan alasan salah satu faktor yang membuat mega proyek itu bengkak karena harga lahan yang mengikuti mekanisme pasar. Sementara di China harga lahan bisa dikendalikan oleh pemerintah.
"Kalau di China itu mana ada kenaikan harga tanah," ujarnya di Kementerian BUMN Jakarta, dikutip Kamis (9/2/2023).
Selain itu perbedaan persepsi terkait Global System Mobile - Railways (GSM-R). Di negeri panda persinyalan GSM-R Gratis, sementara di Indonesia harus bayar.
Kereta Cepat Jakarta Bandung merupakan salah satu mega proyek pada era kepemimpinan Joko Widodo. Dengan nilai investasi mencapai US$ 6,07 miliar yang bengkak menjadi US$ 7,5 miliar.
Adapun butuh waktu hingga 50 tahun untuk proyek ini menyentuh titik balik modal. Bahkan PT KCIC juga sudah mengajukan perpanjangan waktu konsesi kepada Kementerian Perhubungan mencapai 80 tahun, karena berbagai permasalahan proyek.
https://www.cnbcindonesia.com/news/2...wi-di-2023/amp
Dulu studi kelayakannya bagaimana?
Harusnya ada studi kelayakan dan perencanaan awal sehingga penyebab pembengkakan biaya bisa diantisipasi
Semoga proyeknya cepat selesai






sc5 dan 5 lainnya memberi reputasi
6
1.8K
58


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan