- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Video Ucapan Terima Kasih Pemkot Depok, Bagikan "Link" ke Akun Medsos Imam


TS
cuacarino123740
Video Ucapan Terima Kasih Pemkot Depok, Bagikan "Link" ke Akun Medsos Imam

Penulis: M Chaerul Halim | Editor: Nursita Sari
DEPOK, KOMPAS.com - Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono mengatakan, tak ada ketentuan spesifik bagi para pembuat video ucapan terima kasih atas pembangunan infrastruktur di Kota Depok.
Imam menyebutkan, masyarakat hanya diminta untuk menginformasikan kemajuan pembangunan infrastruktur selama 2022.
Kemudian, video ucapan tersebut dikirimkan langsung ke akun Instagram-nya, @imambhartono, atau akun resmi Instagram Pemkot Depok, @pemkotdepok.
"Bisa kirim video ke WA (WhatsApp), media sosial saya, bisa juga di media sosial teman-teman langsung, tinggal di-share saja link-nya, nanti saya lihat," kata Imam saat dijumpai di Balai Kota Depok, Rabu (21/12/2022).
Setelah menerima video itu, Imam mengaku dia sendiri dan timnya yang akan menyeleksi video tersebut untuk memilih pemenang.
Salah satu hal yang akan dinilai yakni jumlah penonton dan orang yang menyukai video tersebut.
"Video mana yang banyak dapat like atau disukai, nanti tim saya bisa melihat bagaimana mereka bisa berpartisipasi dalam menginformasikan terhadap pembangunan yang dilakukan pemerintah selama 2022," kata Imam.
Imam menyebutkan, pembuat video yang terpilih sebagai pemenang akan mendapat hadiah berupa uang tunai. Namun, ia tak menyebutkan nominal hadiahnya.
"Diberikan hadiah berupa uang saja, agar mudah bisa dibelikan sesuatu, apakah ingin digunakan untuk jalan-jalan akhir tahun atau mau dibelikan barang, silakan," sebut Imam.
Kompas.com
0
1.4K
27


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan