muqfaAvatar border
TS
muqfa
Anak Kita Bukan Robot


Anak-anak kita bukanlah robot yang memiliki remot kontrol, yang bisa kita atur sesuka hati kita. Anak-anak kita bukanlah kita versi kecil yang harus menjadi seperti yang kita mau. Anak-anak kita juga bukan alat obsesi kita, yang harus merealisasikan apa yang tidak bisa kita raih.

Anak-anak itu adalah manusia seperti kita yang memiliki pilihannya sendiri, kemauan sendiri dan harapannya sendiri. Ia punya marah, sedih dan kecewa. Ia juga punya senyum dan kasih sayang.

Kadang mereka ya begitu, menyakitkan hati kita, membuat kita marah, membuat kita sedih bahkan kadang menangis. Tetapi bukankah kehadirannya pernah membuat kita bersyukur, pernah membuat kita tersenyum, pernah membuat kita bahagia? Karena sebenarnya bukankah mereka adalah Anugrah?

Jika hari ini anak-anak belum seperti yang kita harapankan, selalu membuat kita menangis, cemas dan sedih, la tahzan. Jangan bersedih. Anak-anak itu sebenarnya adalah jalan syurga kita. Tidak ada tuh yang namanya masuk ke syurga itu mudah. Pasti banyak ujian dan cobaannya, karena syurga itu mahal.

Jika hari ini kita lelah membersamai mereka, itu tandanya jalan kita menuju syurga semakin dekat. Allah menguji mental kita, apakah cocok menghuni syurga. Maka Allah beri ujian melalui anak itu. Jika kita berhasil maka syurga sudah pasti akan kita masuki.

Jadi, jalani proses menjadi orang tua yang berat ini. Bukan mendidik anaknya yang sulit, tapi mindset kita yang perlu diperbaiki. Ilmu kita yang perlu ditambah, kesabaran kita yang perlu diperluas lagi, iman kita yang perlu terus dicharge, kerjasama kita dengan pasangan yang perlu diperkuat lagi.

Hadirkan diri dan hati kita untuk mereka. Maafkan kesalahan mereka dan perbanyak meminta maaf kepadanya. Setelah itu tersenyumlah pada mereka dan yakinkan diri kita bahwa mereka adalah anak-anak baik, anak-anak sholeh. Yakinkan juga diri kita bahwa kita pasti mampu menjadi orang tua betulan, bukan kebetulan menjadi orang tua. Sepanjang kita mau terus belajar, continuous improvement sebagai orang tua, insya Allah, semua akan indah pada akhirnya.
andrerain5
anton2019827
anjartriwibowo
anjartriwibowo dan 3 lainnya memberi reputasi
4
8.6K
25
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan