Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

xianying21Avatar border
TS
xianying21
Ini yang Akan Terjadi Jika Petrus Orde Baru diadakan Lagi di Era Sekarang


Petrus atau penembakan misterius adalah kebijakan order baru alias era pemerintahan Presiden Soeharto pada dekade 80an. Program ini adalah menekan angka kejahatan yaitu dengan membunuh para kriminal di malam hari kemudian jasadnya dibuang. Disebut penembakan misterius karena identias penembak tidak diketahui dan korban petrus banyak yang bertato dan dianggap preman dan sampah masyarakat yang dibersihkan pada malam hari.

Petrus menuai pro dan kontra. Yang pro adalah mereka yang ingin kondisi menjadi aman sehingga tak ada lagi kejahatan dan premanisme, sedangkan yang kontra adalah orang yang vokal terhadap HAM.

Pertanyaannya, bagaimana jadinya kalau Petrus ini diadakan lagi di era sekarang, siapapun presidennya? Pastinya akan menuai pro dan kontra dan Petrus ini akan mendatangkan konsekuensi.

Berbenturan dengan HAM


Jika Petrus diadakan lagi, maka kontroversi pun akan muncul yaitu sudah pasti aktivis HAM akan menentangnya dan juga Komnas HAM tidak akan tinggal diam. Karena Petrus ini adalah menghukum dan membunuh tanpa pengadilan, langsung eksekusi di tempat, masukan ke dalam karung dan buang. Para penjahat seperti begal akan langsung disikat tanpa introgasi. Di sisi lain para penjahat dan preman akan berpikir dua kali untuk berkeliaran di malam hari.

Bukan tanpa alasan, penembakan ini rentan salah sasaran. Bisa saja orang biasa yang sedang ada di jalan kemudian ditembak karena mencurigakan. Bayangkan saja, bapak agan sedang pulang kerja malam hari terus sama eksekutor ditembak hanya karena bapak agan berwajah seram.

Rentan Salah Sasaran dan dimanfaatkan


Sisi seram kalau Petrus kembali diadakan adalah rentan disalahgunakan. Begini, agan tahu sendiri kan aparat dan polisi Wakanda seperti apa kelakuan dan arogansinya kepada masyarakat? Bisa saja para eksekutor Petrus ini malah menembak siapapun yang dia benci. Kesal kepada warga sipil sedikit saja maka dia ini akan main tembak. Nantinya mereka akan mencari cara dan alasan kenapa melakukan penembakan.

Ingat, sudah tak terhitung aparat seperti tentara dan polisi Wakanda yang arogan dan seenaknya kepada warga sipil. Kalau mereka diberikan hak Petrus maka akan semakin menjadi-jadi. Misalnya ada oknum polisi yang bermasalah di jalan raya dengan orang sipil. Si oknum ini kesal dan lalu melakukan Petrus terhadap orang sipil itu. Kacau deh pokoknya.

Dikecam Dunia Internasional


Ya, tentu saja dunia internasional akan mengecam kalau Indonesia memberlakukan kembali Petrus. Ya, karena rentan terjadi pelanggaran yang sudah disebutkan di atas.

Filipina pernah memberlakukan kebijakan keras dengan menembak mati para pelaku kejahatan narkoba, tembak di tempat dan banyak kontoversi di dalamnya.

Nah, gan. Bagaimana menurut agan? emoticon-Leh Uga

Sumber Referensi
damel88
madjoeki
sukhoipakfa
sukhoipakfa dan 6 lainnya memberi reputasi
7
4.1K
48
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan