Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

muyasyAvatar border
TS
muyasy
Kembali Viral! Grand Heaven di Surabaya Dikira Hotel Bintang Lima Ternyata Rumah Duka
Kembali Viral! Grand Heaven di Surabaya Dikira Hotel Bintang Lima Ternyata Rumah Duka

Tempat maupun bangunan yang terlihat sangat megah yang tampak dari luar membuktikan biaya yang tidak murah. Itu hal pertama kali yang ada dipikiran kita. Bangunan apa pun itu, pasti kita akan bertanya-tanya tentang biaya pembangunannya habis berapa, siapa pemilik bangunan tersebut dan pastinya barang apa saja yang ada didalamnya.

Bangunan yang tampak diluar memperlihatkan kemegahan belum tentu itu tempat tinggal yang harus dihuni. Belum tentu juga tempat tersebut benar dalam pikiran kita.

Seperti halnya bangunan megah bak hotel bintang lima yang berada di Surabaya dengan tulisan besar berwarna biru bertuliskan Grand Heaven, tak lupa juga ada simbol kupu-kupu yang mengartikan sebuah kebebasan, sabar dan cinta.

Tempat tersebut beralamatkan di Jalan Raya Taman Sepanjang Ketegan, RT.13, RW. 03, Taman, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.

Kembali Viral! Grand Heaven di Surabaya Dikira Hotel Bintang Lima Ternyata Rumah Duka

Baru-baru ini Grand Heaven kembali viral di media sosial karena kemegahannya yang banyak menyita orang-orang. Banyak yang mengira jika bangunan tersebut adalah hotel berbintang. Namun, setelah ditelusuri saking penasarannya, ternyata bangunan megah tersebut adalah tempat rumah duka.

Padahal tahun lalu bangunan ini banyak yang menyita semua orang karena kemegahannya. Lalu, kali ini pun tetap sama. Memang jika dilihat dari depan, banyak yang tidak menyangka jika Grand Heaven adalah tempat kremasi jenazah.

CEO Suwito Muliadi sengaja membangun rumah duka tersebut dengan mewah karena mempunyai alasan. Alasannya adalah menghapus kesan seram, karena bangunannya untuk mengkremasikan jenazah maka para keluarga disengaja menghilangkan kesedihan dan menghilangkan kesan buruk pada hari yang sedih ini, maka dari itu beliau membangun Grand Heaven dibuat nyaman dengan bangunan yang terlihat megah dengan asitektur mewah.

Kembali Viral! Grand Heaven di Surabaya Dikira Hotel Bintang Lima Ternyata Rumah Duka

Bangunan dua hektar lebih itu mempunyai tempat parkir indoor maupun outdoor begitu luas. Fasilitasnya pun sangat lengkap. Ada kafetaria, lounge/warung kopi, kamar tamu, dan mushola.

Grand Heaven tidak memandang agama satu dengan yang lain. Semua tamu diterima dengan baik meskipun berbeda agama. Tidak ada yang dibedakan.

Nah, kalian sudah tahu kan jika Grand Heaven yang ada di Surabaya adalah rumah duka termegah. Jadi, tidak ada penasaran lagi jika nanti kalian melihatnya langsung atau di media sosial.



Sumber opini pribadi
Referensi : di sini

terbitcomyt
terbitcomyt memberi reputasi
1
1.6K
29
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan