- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Tintin, Komik Detective Sebelum Era Conan Mendunia


TS
iskrim
Tintin, Komik Detective Sebelum Era Conan Mendunia

Dari bocil sampai anak remaja era 80-90an dulu selain banyak bermain diluar tapi juga dimanjakan oleh salah dua hiburan cerita komik dan majalah versi cetak. Salah satu yang paling populer adalah komik cerita Tintin saat itu.
Si rambut jambul Tintin ditemani hewan kesayangannya, Snowy ceritanya semakin hidup karena Tintin tidak sendiri, ada Kapten Haddock sang pemarah dengan makian terkenalnya "Sejuta topan badai", "Babon bulukan", "Kepiting rebus", "Perompak nyasar", "Setan laut" dll , Professor Calculus si jenius yang linglung dan duo kembar Polisi yang culun Thomson & Thompson.

Tintin yang seorang wartawan berkisah tentang petualangannya dalam serial fantasi, serial misteri, politik, serta fiksi. Beberapa judul yang pernah terbit di Indonesia diantaranya adalah: Cerutu Sang Faraoh, Kepiting Bercapit Emas, Tongkat Raja Ottokar, Negeri Emas Hitam, Rahasia Pulau Hitam, Tintin di Amerika, Tintin di Congo, Tintin dan Picaros, Bintang Jatuh,

Ekspedisi ke Bulan, Patung Kuping Belah, Rahasia Kapal Unicorn, Harta Karun Rackham Merah, Tujuh Bola Ajaib, Tawanan Dewa Matahari, Negeri Emas Hitam, Penjelajahan di Bulan, Penculikan Calculus, Penerbangan 714, Tintin Di Tibet, Hiu Hiu Laut Merah dan edisi terakhir Zamrud Castafiore. Komik Tintin ceritanya selalu disajikan ringan dan sangat menarik.

Hergé (George Peosper Rémi) kelahiran 22 Mei 1907 di Belgia, meninggal pada 3 Mei 1983. Sang pencipta komik Tintin asal Belgia ini namanya mendunia sejak komik Tintin diterima luas dan sudah diterjemahkan lebih dari 70 bahasa dan telah dicetak lebih dari 240 juta buku.

Sketsa terakhir komik Tintin (Tintin dan Alpha-Art) yang belum selesai.
Fakta yang jarang diketahui publik adalah Herge drop out dari sekolah menengah atas, Tintin dikenal saat muncul di koran lembaran anak Belgia lalu versi komiknya pertamakali terbit pada 10 Januari 1929, Albert Londres seorang jurnalis (pelopor jurnalisme investigasi dunia) sering keliling dunia menjadi inspirasi lahirnya tokoh Tintin yang kemudian profesinya dibelokkan menjadi seorang detektif handal serba bisa.

Komik yang berjudul 'Penerbangan 714 ke Sydney' atau dalam bahasa Prancis 'Vol 714 pour Sydney' Tintin pernah ke Indonesia yaitu transit di menara ATC bandara Kemayoran yang kemudian di komik disebut sebagai Menara Tintin.
Baca atau Download
Koleksi Komik TintinDISINI

Sebuah opini
Ref. Tkp1, Tkp2
Img. Gugel


Copyright © 2016 - 2022 iskrim™
All Rights Reserved | Member of Thread Creator Gen. 1 - KASKUS
Diubah oleh iskrim 20-10-2022 20:06






nikahinakumas dan 13 lainnya memberi reputasi
14
3.5K
77


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan