Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

azka81Avatar border
TS
azka81
Ketika Handphone menjadi Kebutuhan Pokok Sehari-hari, Apa yang Akan Terjadi?
Ketika Handphone menjadi Kebutuhan Pokok Sehari-hari, Apa yang Akan Terjadi?

Selamat pagi, teman-teman semua!
Sudahkah kita merenung hari ini? Di zaman yang serba canggih, akankah kehidupan menjadi lebih baik lagi atau malah sebaliknya?

Handphone, benda pipih yang sudah sangat akrab dalam kehidupan kita sehari-hari. Dari pagi saat membuka mata hingga malam hari saat akan menutup mata, handphone tidak luput dari genggaman.

Meski ukurannya tidak seberapa. Namun, hampir semua yang dicari ada di benda ini. Hiburan, pengetahuan, bahkan tidak jarang pula digunakan sebagai ajang untuk berdebat atau menggosip. Sebagian besar pula digunakan tempat mencari uang.

Kenyataan memang tidak bisa dipungkiri kalau handphone sudah menjadi kebutuhan pokok bagi hampir seluruh lapisan masyarakat. Mereka menggunakannya dengan berbagai macam kebutuhan.

Dan memang pada kenyataannya handphone juga bisa membuat segalanya lebih mudah, dulu hanya berfungsi sebagai alat komunikasi, tetapi sekarang lebih luas lagi manfaatnya. Sekali klik kita bisa lihat seluruh kabar berita. Bisa bayar ini itu, tanpa perlu repot mengantri atau pergi loket pembayaran, dan masih banyak lagi hal lain yang dapat dilakukan lewat handphone.

Ternyata, selain penuh manfaat, handphone juga bisa menimbulkan mudharat jika tidak pandai cara menggunakannya. Tidak sedikit yang lalai akan dunia nyata karena terlalu fokus pada gudget satu ini. Tidak sedikit pula yang kehilangan harta benda dan hancur rumah tangganya. Lagi-lagi semua berasal dari benda satu ini.

Penipuan seringkali juga berasal dari handphone, begitu juga dengan perselingkuhan yang mengakibatkan kericuhan dalam rumah tangga beberapa pasangan. Sapaan say hello antara pria dan wanita tak jarang berlangsung akrab dan menimbulkan hubungan baru. Mungkin kalau untuk yang para single tidak masalah, tapi bagaimana jika masing-masing sudah punya pasangan. Kalau sudah main perasaan dan berujung perselingkuhan kan berabe.

Untuk teman-teman sendiri bagaimana, sudahkah menggunakan handphone dengan bijak?

Apa teman-teman punya pandangan bagaimana jika sebagian manusia menjadikan handphonenya sebagai salah satu kebutuhan pokok dalam hidupnya? Apa yang akan terjadi, ya!

Yuk, tuliskan pendapat teman-teman di kolom komentar!

Sumber : Opini Pribadi
Picture : Pixabay
Pathela
provocator.3301
arsenalkufc
arsenalkufc dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1.7K
24
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan