AmarsukiAvatar border
TS
Amarsuki
“Susah Tegang” Benarkah Karena Kebiasaan Merokok?

 
Sudah dikasih rangsangan tapi gak mau berdiri?

 
Memiliki bagian tubuh yang bisa berfungsi dengan baik merupakan dambaan setiap insan. Begitu juga pada pria dewasa yang ingin tampil sempurna di depan pasangannya. Namun pada kenyataanya banyak pria yang kerap melakukan kebiasaan buruk yang akhirnya bisa mengganggu kualitas saat aktivitas intim dengan pasangannya.
 
Salah satunya adalah ketika penis tidak bisa ereksi dengan baik. Secara ilmiah kejadian ini disebut dengan disfungsi ereksi. Banyak orang juga menyebutnya dengan impotensi atau lemah syahwat.
 
Masalah ini merupakan kendala kesehatan yang terkadang dijumpai oleh pria dewasa pada umumnya. Beragam situasi tentang disfungsi ereksi seperti tidak mudah ereksi, tiba-tiba loyo di tengah berhubungan badan, bahkan sampai tidak bisa ereksi sama sekali walau sudah diberi rangsangan. Hal ini yang sebenarnya patut diwaspadai oleh kebanyakan pria dewasa.

 

 
Banyak memang faktor yang mempengaruhinya sehingga bisa terjadi disfungsi ereksi. Dijelaskan pada laman alodokter.com (08/02/2021), bahwa tips atau cara mudah mempertahankan ereksi bagi pria. Selanjutnya ditinjau oleh dr. Kevin Adrian tipsnya antara lain; konsumsi makan sehat, olahraga teratur, mengurangi stress, menjaga tubuh ideal, tidak konsumsi alkohol dan rokok.
 
Pada tips yang terakhir tersebut yang akan TS bahas bahwa dengan tidak merokok akan menjaga kualitas ereksi bagi pria.

 
*****
 

Diketahui saat ini Indonesia merupakan penyumbang nomor 3 paling besar di dunia untuk masalah merokok setelah India dan China. Ketiga negara terebut juga penyumbang jumlah penduduk terbanyak di dunia. Dari sini mungkin terpikirkan pertumbuhan pesat jumlah penduduk tidak ada kaitannya dengan merokok, atau gampangnya adalah mereka merokok tapi bisa kok “bikin anak”.
 
Memang pada dasarnya berhubungan intim secara sederhana juga bisa menghasilkan proses pembuahan. Namun pendapat tersebut bisa disanggah dengan berbagai temuan ilmiah yang menitikberatkan pada kualitas ereksi yang baik pada pria. Adanya proses ereksi yang maksimal juga akan menimbulkan rasa kepuasan dan keharmonisan pada pasangan tersebut.

Quote:

 
Demikian thread dari saya. Semoga bisa kembali berjumpa di thread selanjutnya.
Semoga bermanfaat dan terima kasih sudah membaca.


Sumber
Tulisan : alodokter.com
Jurnal e-Biomedik (eBm), Volume 3, Nomor 1, Januari-April 2015
Gondodiputro S. Bahaya tembakau dan bentuk – bentuk sediaan tembakau. Unpad: fakultas kedokteran; bagian ikmas. 2007. Bandung
Foto: 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8
Thumbnail design by Amarsuki
Diubah oleh Amarsuki 13-10-2022 03:01
drenovsky
azhuramasda
provocator3301
provocator3301 dan 20 lainnya memberi reputasi
21
3.1K
87
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan