Kaskus

News

dragonroarAvatar border
TS
dragonroar
Surya Tjandra dan Sunny, Dua Sosok dari PSI Dukung Anies
Surya Tjandra dan Sunny, Dua Sosok dari PSI Dukung Anies

Kamis, 28 Jul 2022 13:39 WIB



Surya Tjandra dan Sunny, Dua Sosok dari PSI Dukung Anies
Logo PSI (Foto: Redaksi)

Jakarta - Dua kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI) memilih jalan politik yang berbeda dengan partainya. Mereka adalah Sunny Tanuwidjaja, yang disebut membantu Anies Baswedan, dan Surya Tjandra, yang terang-terangan mendukung sosok Gubernur DKI Jakarta itu maju di kontestasi 2024.

Dirangkum detikcom, Kamis (28/7/2022), Sunny Tanuwidjaja disebut PSI mendukung Anies. Dia bahkan mundur dari posisinya sebagai Sekretaris Dewan Pembina (Sekwanbin) PSI dengan alasan terang-terangan ingin membantu Anies. Setelah itu, Surya Tjandra, eks wamen, menyatakan diri mendukung Anies maju sebagai calon presiden (capres) 2024. Surya bahkan siap jika diminta bantu untuk menjadi pemenangan Anies.

Sunny Tanuwidjaja

Surya Tjandra dan Sunny, Dua Sosok dari PSI Dukung Anies
Sunny Tanuwidjaja (Rachman Haryanto/detikcom)

Kabar Sunny Tanuwidjaja ingin membantu Anies dikonfirmasi oleh elite NasDem Bestari Barus. Dia mengatakan dukungan Sunny Tanuwidjaja mungkin berkaitan dengan pemilu presiden.

"Sudah (tahu Sunny dukung Anies), saya kenal Sunny. Ya, kan, dulu di Balai Kota, banyak beraktivitas di Balai Kota. Artinya mendukung Pak Anies, jadi apa saya belum paham, (tapi) saya kira pastilah mengenai pemilu presiden ke depan," kata Bestari saat dihubungi, Rabu (29/6/2022).

Sementara itu, Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie menyebut Sunny telah mundur dari posisinya sebagai Sekretaris Dewan Pembina (Serkwanbin) PSI. Grace mengatakan Sunny jujur keluar dari PSI karena ingin membantu Anies.

"Dia secara jujur bicara ingin bantu Pak Anies," kata Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie saat dimintai konfirmasi detikcom, Rabu (29/6/2022).

Grace Natalie menyebut Sunny Tanuwidjaja mengerti konsekuensi berbeda jalan politik dengan PSI. PSI, seperti yang diungkapkan Grace Natalie, tak akan mendukung Anies pada Pilpres 2024. PSI juga mengambil sikap berbeda dengan pemerintahan DKI Jakarta yang dipimpin Anies saat ini.

"Ya konsekuensi dari berbeda jalan politik itu, beliau mengajukan pengunduran diri sebagai Sekwanbin," kata Grace Natalie.

"Beliau juga sadar posisinya sulit," imbuhnya.

Namun Grace menyebut Sunny masih aktif di PSI. Sunny Tanuwidjaja dinyatakan nonaktif dan tidak terlibat dalam segala keputusan PSI.

"Sunny adalah salah satu pendiri PSI, statusnya sebagai pendiri tentu tidak bisa diubah. Sekitar setahun terakhir Sunny menjadi anggota PSI nonaktif dan sama sekali tidak terlibat dalam operasional PSI," imbuhnya.

Surya Tjandra

Surya Tjandra dan Sunny, Dua Sosok dari PSI Dukung Anies
Surya Tjandra (Screenshot 20detik)

Surya Tjandra menyatakan diri mendukung Anies capres 2024. Surya yakin Anies bisa meneruskan program dan kebijakan yang dibuat Presiden Jokowi.

Surya Tjandra, eks wamen dari PSI, awalnya menilai presiden terpilih di 2024 harus bisa meneruskan program Jokowi. Pandangan Surya berlaku bagi siapa pun presidennya.

"Harus ada ya pertama, dan kedua, kita kan dalam pilpres, pileg itu bukan nyari malaikat, bukan nyari manusia dewa atau setengah dewa. Tapi manusia yang ada, dalam konteks itu siapa pun yang ada harus bisa ngelanjutin, bukan cuma amanat ya," kata Surya seperti dilihat dalam diskusi di Total Politik, Kamis (28/7/2022).

Surya Tjandra mengatakan, dari nama-nama yang beredar di bursa Pilpres 2024, dirinya mendukung Anies maju capres. Dia menilai Anies memiliki kemampuan dan kapasitas.

"Jadi interaksi saya yang sekarang dengan yang sekarang namanya muncul dalam konteks pekerjaan, apa yang dia kerjakan, apa yang kira kerjakan klopnya gimana ya untuk daerah untuk isu tertentu," kata Surya.

"Jadi ya dari pilihan-pilihan yang ada memang kalau saya pribadi saya ngerasa Pak Anies, dari beberapa ini memang harus saya akuin Pak Anies yang punya kemampuan, punya kapasitas. Dia buktikan pada saat dia kerja sebagai Gubernur DKI ya paling tidak, dan kalau ini bisa di-scale up Jakarta-1 bisa jadi Indonesia-1," imbuh Surya Tjandra.

Surya yakin Anies bisa melanjutkan program yang telah dibuat Jokowi, termasuk isu reforma agraria. "Isu reforma agraria ini kan mimpi besar dari pendiri republik kan zaman dulu, dan baru Pak Jokowi yang melanjutkan, membuat regulasi, dibikin gugus tugas dan ini harus lanjut, dan rasanya bisa," ucapnya.

Juru bicara PSI Ariyo Bimmo menilai Surya Tjandra sangat mengerti nilai-nilai yang diperjuangkan oleh PSI. Bimmo menyebut PSI tengah menunggu perkembangan sikap Surya Tjandra.

"Bro Surtjan ini adalah sahabat kami. Dia salah satu kader yang sangat mengerti nilai-nilai yang diperjuangkan PSI. Kita tunggu saja perkembangan berikutnya," ujar Bimmo saat dihubungi, Kamis (28/7/2022).

Bimmo menyebut saat ini Surya Tjandra masih aktif sebagai kader PSI. Surya Tjandra juga disebut tidak pernah membicarakan sikapnya mendukung Anies ke PSI.

"Masih (aktif). Nggak ada," kata Bimmo.

https://news.detik.com/berita/d-6203...i-dukung-anies


gabener.edanAvatar border
gabener.edan memberi reputasi
1
1.5K
21
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan