Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

karliana02Avatar border
TS
karliana02
The Power Of Orang Dalam
Hai hai mimin kembali🤩. Kali ini kita akan membahas 'koneksi' dalam pekerjaan. Sebelum lanjut, mimin mau nanya nih? Ada yang tau maksud 'koneksi' disini? Yap benar, 'koneksi' atau 'orang dalam' dalam melamar pekerjaan pasti udah gak asing lagi kan di Indonesia. Apalagi sekarang udah terkenal dengan jargon 'the power of orang dalam' xixi🤣🤣.

Sumber gambar: google


1. Apasih orang dalam itu?
Orang dalam adalah seseorang yang memanfaatkan jabatan atau posisi untuk mengutamakan kepentingan kerabat atau keluarga di atas kepentingan umum.


2. Salahkah menggunakan orang dalam?



Ternyata konotasi orang dalam tidak selalu berakhir negatif. Orang dalam juga bisa dikatakan atau dijadikan referensi dalam mencari pekerjaan. Namun, konotasi orang dalam sendiri menjadi buruk mengarah ke sisi negatif adalah ketika si pelamar kerja menggunakan uang atau koneksinya ini secara semena-mena. Meskipun sekarang lebih terkenal dengan istilah 'salam tempel'

3. Suka dan dukanya bekerja menggunakan orang dalam.




Ternyata selain senangnya ternyata masuk kerja menggunakan orang dalam memberikan beban tersendiri terhadap si pekerja. Si pekerja akan terus dihantui rasa hutang budi kepada si orang dalam.

Nah, bukan hanya bagi si pekerja ternyata hal ini memberikan efek juga kepada si orang dalam. Nama si orang dalam akan terbawa apabila si pekerja melakukan kesalahan.

Jadi, selagi kalian bisa mencari pekerjaan sendiri jangan pernah menghalalkan secara cara untuk mencapai tujuan kalian ya guys.

Fenomena orang dalam akan termasuk nepotisme jika dilakukan tanpa adanya kemampuan. Karena nepotisme di kantor adalah suatu perbuatan ketika seseorang yang memiliki kedudukan memilih saudara atau teman akrabnya dalam suatu pekerjaan, bukan karena kemampuannya.

Selain itu Dampak negatif kerja pakai orang dalam adalah menciptakan lingkungan kerja yang tidak sehat karena kecemburuan sosial.
Selain itu, masalah personal bisa menjadi pemicu masalah pekerjaan.Jadi semua pilihan ada di tangan mu. Kamu yang akan menentukan masa depan mu.


Sekian pembahasan kita kali ini, kalau ada yang memiliki pengalaman atau bekerja dilingkungan perusahaan menggunakan orang dalam komen dibawah ya!

Sampai ketemu di lain waktu ya guys yakk, bye bye👋👋👋
Diubah oleh karliana02 01-06-2022 14:13
provocator3301
provocator3301 memberi reputasi
1
1.8K
9
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan