Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

firdainayahAvatar border
TS
firdainayah
Stop Benci Pori-pori Mulai Sekarang! Berikut 4 Fakta Pori-pori yang Wajib Diketahui!
Hai, GanSist emoticon-Big Kiss





Pori-pori. Kita semua tentu udah nggak asing sama yang namanya pori-pori ya, GanSist. Tapi, apa sih sebenarnya pori-pori itu?

Pori-pori merupakan folikel rambut kecil pada kulit kita. Hampir di seluruh bagian kulit tubuh kita terdapat pori-pori. Pori-pori sendiri memiliki fungsi sebagai tempat keluarnya keringat atau minyak yang ada dalam tubuh kita. Minyak inilah yang nantinya akan melindungi kulit kita dari paparan sinar matahari. Dari sini kita bisa tahu jika pori-pori itu memiliki fungsi yang sangat penting, jadi jangan dianggap mengganggu penampilan, ya. Hehehe.

Pori-pori di bagian tubuh yang paling sering menjadi perhatian adalah di bagian wajah. Terutama wanita. Sebagai makhluk ciptaan Tuhan yang sangat memperhatikan penampilan, sebagian besar wanita sering mengeluhkan masalah pori-pori wajah.

Pori-pori membesar. Penyebabnya adalah meningkatnya sel-sel kulit mati yang menumpuk di dasar pori-pori, serta penyumbatan yang disebabkan oleh kelebihan produksi minyak yang tidak bisa diserap oleh kulit. Hal ini kerap dianggap sangat mengganggu penampilan karena pori-pori yang membesar akan memberi efek kulit wajah terlihat seperti memiliki lubang-lubang kecil.

Bicara soal pori-pori, ane punya fakta-fakta tentang pori-pori yang wajib GanSist ketahui. Berikut fakta-faktanya:





1. Semua Pori-pori Terbuka

GanSist udah tau, belum, kalau semua pori-pori itu terbuka? Mulai sekarang harus tau, ya. Hehehe

Kenapa terbuka? Balik lagi. Karena fungsi pori-pori adalah untuk membantu kulit kita agar bisa bernapas, mengluarkan keringat, minyak, serta panas tubuh.

Ibaratnya, pori-pori itu kayak ventilasi udaranya kulit kita, GanSist. Bayangin kalau pori-pori tertutup rapat. Nggak bisa ngeluarin minyak, keringat, panas tubuh. Kalau produksi minyak nggak bisa keluar, maka akan terjadi penumpukan dan terbentuklah jerawat atau komedo di wajah GanSist.

2. Bertambahnya Usia Membuat Pori-pori Makin Membesar

Pernah berpikir, nggak, pas lihat orang-orang yang udah usia lanjut kenapa pori-porinya makin membesar?

Hal itu dikarenakan produksi kolagen dan elastin alami tubuh kita sudah menurun. Kulit akan mengalami penyusutan atau keriput, dan pori-pori pun akan terlihat makin membesar.

Jadi, nanti kalau GanSist udah memasuki fase lanjut usia, jangan bertanya-tanya lagi kenapa pori-porinya terlihat makin membesar ya. Hehehe

3. Pori-pori Dapat Membesar Karena Paparan Sinar UV

Sinar UV dapat melemahkan kolagen pada kulit kita. Jika kolagen pada kulit kita melemah, maka yang terjadi, pori-pori tidak akan kencang lagi. Sementara kita tahu, kolagen dan elastin memiliki fungsi untuk menjaga agar kulit tetap kencang dan elastis.

Elastisitas kulit yang menurun akan membuat pori-pori makin membesar. Itu sebabnya, kita dianjurkan untuk memakai sunscreenagar kulit kita tidak terkena paparan sinar UV secara langsung.





4. Pori-pori Tidak Bisa Terlalu Diubah Ukurannya

Apakah pori-pori yang membesar bisa dikecilkan? Jawabannya adalah bisa. Namun, tidak bisa semulus ubin masjid, ya. Karena kulit kita juga butuh untuk bernapas. Dan kita semua sudah tau kalau pori-pori sendiri berfungsi untuk membantu pernapasan kulit.


Gimana setelah baca thread ini? Masih benci sama si pori-pori? Hehe, mulai sekarang jangan terlalu benci deh.

Tenang saja, bukankah sekarang sudah banyak produk-produk kecantikan yang bisa membantu mengecilkan pori-pori? Mulai dari krim hingga masker, seolah berlomba-lomba menawarkan produk yang bisa membantu mengecilkan pori-pori.

Tapi ingat ya, hati-hati dalam memilih produk kecantikan. Pastikan dulu keamanan dan keasliannya. Cek sudah BPOM atau belum. Be smartya, GanSist.

Mungkin itu saja thread dari ane seputar pori-pori. Semoga bermanfaat, ya.

Terima kasih dan sampai jumpa di thread selanjutnya emoticon-Big Kiss


Sumber referensi: 1, 2
cheria021
cheria021 memberi reputasi
1
1.3K
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan