Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

amdar07Avatar border
TS
amdar07 
Prison Life, Game Online Multiplayer yang Menyenangkan dengan Gaya Polisi & Pencuri
#AmdarGanteng

Prison Life, Game Online Multiplayer yang Menyenangkan dengan Gaya Polisi & Pencuri


emoticon-terimakasihemoticon-terimakasih emoticon-terimakasih
Halo agan dan sista,
AO Games telah merilis Prison Life untuk para pemain yang tertarik dengan game multiplayer. Dan yang lebih menariknya lagi, game ini dapat diunduh dan dimainkan secara gratis loh.


Prison Life, Game Online Multiplayer yang Menyenangkan dengan Gaya Polisi & Pencuri
sumber

Dari informasi yang ane dapatkan di websitenya, Prison Life merupakan game online bisa dimainkan bersama dengan teman dari 3 hingga 11 pemain. Di mana setiap pemain diberi peran acak dan harus bekerjar dengan rekan satu tim untuk mengalahkan yang lain. Tahanan atau narapidana memiliki waktu empat hari untuk melarikan diri dari penjara. Sedangkan penjaga harus mencegak pemain melarikan diri.



sumber

Biar pada gak bingung, berikut ane jabarkan tugas masing-masing tahanan dan penjaga:

Tugas para narapidana/tahanan:
- Temukan item atau jarahan di dalam area penjara yang dibatasi maupun tidak dibatasi.
- Hindari terlihat membawa barang ilegal atau melakukan tindakan ilegal.
- Menggali bawah tanah untuk melarikan diri dan mendapatkan sumber daya langka.
- Buat berbagai item yang akan membantu GanSist melarikan diri seperti pemotong pagar dan bom.


Prison Life, Game Online Multiplayer yang Menyenangkan dengan Gaya Polisi & Pencuri
sumber

Tugas penjaga/pengawas:
- Temukan pemain dengan perilaku mencurigakan atau melakukan aktivitas ilegal seperti berada di area terlarang, melewati detektor logam, dan masih banyak lagi.
- Cari pemain untuk item ilegal.
- Tangkap tersangka dan mengirim mereka ke sel isolasi.
- Perbaiki tembok/pagar yang rusak di luar penjara.

Bagi agan sista yang tertarik memainkannya, bisa langsung unduh di sini Steam/PrisonLife.


Prison Life, Game Online Multiplayer yang Menyenangkan dengan Gaya Polisi & Pencuri
sumber

Ngomongin tentang persyaratan sistemnya sendiri, memerlukan prosesor 64-bit dan sistem operasi OS Windows 7, 8/8.1, 10, 11. Dan ingat minimal prosesor 2,4 GHz, Memory 2GB RAM, dan sebisa mungkin kosongin 500 MB yaa. Secara keseluruhan, game ini ramah banget kok untuk pengguna PC kentang.

Btw kemarin ane udah sempat coba kok, bisa dibilang bahwa konsep dari game ini bagus. Tapi masih ada banyak yang harus diperbaiki. Semoga sukses developer terus memberikan update secara berkala.


Prison Life, Game Online Multiplayer yang Menyenangkan dengan Gaya Polisi & Pencuri
sumber

Siapa aja nih yang tertarik main? Langsung komentar di bawah yaa.
Thanks and see you next thread GanSist.


Quote:


sacfron
nawir98
nananinanunu
nananinanunu dan 3 lainnya memberi reputasi
4
2.8K
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan