- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Artis Papan Atas Amerika Bakal Gelar Konser, Tiket Formula E Jakarta Diyakini Laris


TS
Jehovah.Yahweh
Artis Papan Atas Amerika Bakal Gelar Konser, Tiket Formula E Jakarta Diyakini Laris
Artis Papan Atas Amerika Bakal Gelar Konser, Tiket Formula E Jakarta Diyakini Bakal Laris

Foto dari udara pembangunan Sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta Utara, Senin (21/3/2022). [Dok. Ketua Komite Pelaksana Formula E Jakarta Ahmad Sahroni]
Artis papan atas internasional disebut bakal ikut meramaikan Formula E dengan menggelar konser musik. Acara ini diyakini juga akan mendorong penjualan tiket ajang balap mobil listrik laris terjual.
Hal ini dikatakan oleh VP Communication Organizing Committee Formula E Jakarta Iman Sjafei. Meski pengumuman penjualan tiket balapan 4 Juni mendatang belum juga diumumkan, Iman yakin tiket akan terjual habis.
Pasalnya selain balapan, acara hiburan yang disiapkannya akan mengundang banyak orang untuk hadir langsung ke sirkuit di kawasan Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara.

Ed Sheeran
"Nanti banyak hal-hal menarik yang kita pede bisa bikin orang sangat excited dan mau beli tiketnya gitu terutama di sesi hiburannya," ujar Iman saat dikonfirmasi, Rabu (13/4/2022).
Iman mengatakan, Formula E bukan hanya sekadar acara balapan saja. Pihaknya merancang gelaran ini sebagai festival yang di dalamnya banyak acara hiburan termasuk konser musik.
Kendati demikian, ia tidak mau membocorkan siapa saja artis yang meramaikan konser itu. Namun, ia menyatakan akan ada penyanyi papan atas asal Amerika Serikat yang diundang.
"Harusnya sih ini sangat menarik ya bagi masyarakat. Karena ada artis yang bagus banget. Ada dalam ada luar negeri pokoknya digemari, dari Amerika. Bentar lagi (diumumkan), sabar," tuturnya.
Mengenai waktu penjualan tiket, Iman belum mau membocorkannya. Ia mengaku masih menunggu saat yang tepat untuk menjual tiket agar mendapatkan momentum dan tiket laris terjual.
Selain itu, ada juga persiapan mengenai sistem untuk menjual tiket yang masih diuji. Sambil beriringan dengan itu, pembangunan sirkuit juga masih terus dibangun.
"Jadi nanti habis ini, kita rencanakan media test track. Tiket diumumkan juga akan konpers. Karena ada beberapa hal yang lebih detail soal tiket ini. Karena ada beberapa kelas, terus flow juga harus kita jelasin," pungkasnya.
https://www.suara.com/news/2022/04/1...ni-bakal-laris

Foto dari udara pembangunan Sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta Utara, Senin (21/3/2022). [Dok. Ketua Komite Pelaksana Formula E Jakarta Ahmad Sahroni]
Artis papan atas internasional disebut bakal ikut meramaikan Formula E dengan menggelar konser musik. Acara ini diyakini juga akan mendorong penjualan tiket ajang balap mobil listrik laris terjual.
Hal ini dikatakan oleh VP Communication Organizing Committee Formula E Jakarta Iman Sjafei. Meski pengumuman penjualan tiket balapan 4 Juni mendatang belum juga diumumkan, Iman yakin tiket akan terjual habis.
Pasalnya selain balapan, acara hiburan yang disiapkannya akan mengundang banyak orang untuk hadir langsung ke sirkuit di kawasan Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara.

Ed Sheeran
"Nanti banyak hal-hal menarik yang kita pede bisa bikin orang sangat excited dan mau beli tiketnya gitu terutama di sesi hiburannya," ujar Iman saat dikonfirmasi, Rabu (13/4/2022).
Iman mengatakan, Formula E bukan hanya sekadar acara balapan saja. Pihaknya merancang gelaran ini sebagai festival yang di dalamnya banyak acara hiburan termasuk konser musik.
Kendati demikian, ia tidak mau membocorkan siapa saja artis yang meramaikan konser itu. Namun, ia menyatakan akan ada penyanyi papan atas asal Amerika Serikat yang diundang.
"Harusnya sih ini sangat menarik ya bagi masyarakat. Karena ada artis yang bagus banget. Ada dalam ada luar negeri pokoknya digemari, dari Amerika. Bentar lagi (diumumkan), sabar," tuturnya.
Mengenai waktu penjualan tiket, Iman belum mau membocorkannya. Ia mengaku masih menunggu saat yang tepat untuk menjual tiket agar mendapatkan momentum dan tiket laris terjual.
Selain itu, ada juga persiapan mengenai sistem untuk menjual tiket yang masih diuji. Sambil beriringan dengan itu, pembangunan sirkuit juga masih terus dibangun.
"Jadi nanti habis ini, kita rencanakan media test track. Tiket diumumkan juga akan konpers. Karena ada beberapa hal yang lebih detail soal tiket ini. Karena ada beberapa kelas, terus flow juga harus kita jelasin," pungkasnya.
https://www.suara.com/news/2022/04/1...ni-bakal-laris






darmawati040 dan 4 lainnya memberi reputasi
5
2.7K
83


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan