
Sumber gambar dari techno.okezone.com
2021 sudah berlalu, pasar smartphone Indonesia menghadirkan 3 juara dari 2 perusahaan berbeda di 3 kuartal penjualan. Ada Oppo (Q1), Xiaomi (Q2), Oppo (Q3). Lalu siapa jawara di tahun 2022, apakah posisinya akan sama atau ada kejutan lain?
Perlu diketahui, masing-masing smartphone punya kelebihan masing-masing, salah satu alasan mengapa Xiaomi bisa terdongkrak pesat karena, penjualan Redmi 9A dan 9C sukses besar, sesuai harapan masyarakat.
Tetapi, perfomance menurun setelah kuartal 3, apalagi ada isue Hp Gacha di tubuh Xiaomi, sehingga Oppo yang cukup konsisten mampu kembali ke puncak, sementara Xiaomi harus turun ke 4 kembali.
Bagaimana dengan 2022 ini? Menurut prediksi kamu, siapa yang akan menguasai pasar Indonesia? Coba simak pembahasan singkatnya, mungkin saja pendapatmu hampir sama dengan teori liar di bawah ini
Sumber Gambar : CNBCindonesia.com
Quote:
Oppo dan Realme
Prediksi pertama hadir untuk Oppo dan Realme, dimana mereka di tahun 2021 terlihat saling melingkapi. Bermain di segmen masing-masing dengan kelebihan serta kekurangan sesuai pangsa pasarnya, sehingga tidak terkesan saling membunuh.
Dimulai dulu dari Oppo, konsistensinya dalam mengeluarkan smartphone berkualitas bisa dilihat. Walau harganya cukup tinggi, tetapi saat melihatnya lebih dalam rasanya sesuai. Orang menjadi berpikir Handphone ya harus seperti ini.
Penawaran sesuai ini menjadi strategi Oppo untuk merebut hati pelanggan. Mungkin, langkah itu juga masih dipertahankan ditambah lagi dengan inovasi baru. Apalagi, mereka sedang mengikuti jejak Samsung untuk menghadirkan Hp lipat.
Dari segi kualitas kamera tetap terjaga dengan baik, tanpa keluhan serta adanya peningkatan dari setiap peluncurannya. Walau harus disesuaikan dengan harga juga, tetapi membelinya tidak akan kecewa.
Selanjutnya adalah Realme, dimana Smartphone ini masuk ke segmen anak muda. Tampil stylish, kuat, bertenaga, dan terjangkau. Sayangnya, kurang konsisten, untuk masuk 3 besar kembali rasanya cukup sulit, kecuali ada perubahan besar dalam tubuhnya.
Realme memiliki spesialisasi pada kamera, walau tidak sebagus Oppo tetapi pola monokrom menjadi daya tarik yang perlu dipertimbangkan, karena bisa langsung terlihat di kamera tanpa harus memakai aplikasi edit.

Sumber gambar dari tekno.sindonews.com
Quote:
Vivo
Jika ada smartphone yang punya idealis kuat untuk ponselnya, maka Vivo adalah jawaban yang tepat. Mereka selalu menghadirkan sesuatu yang out of the box, design kece, serta kualitas kamera luar biasa.
Sayangnya bermasalah dengan harga, karena penawarannya sangat tinggi. Menariknya merek mampu masuk 3 besar. strategi design stylish dan unik membuat orang menyukainya, apalagi perusahaan ini masuk di semua golongan dari bawah sampai atas.

sumber gambar dari merdek.com
Quote:
Iphone dan Samsung
Berikutnya ada Iphone dan Samsung yang keduanya akan terus bersaing, bukan untuk memperebutkan gelar jawara, melainkan siapa yang bisa bertahan untuk terus dibeli. Keduanya memang mempunyai skala Internasional.
Samsung masih terus konsisten dengan produk terbarunya. Walau sulit menembus posisi pertama, setidaknya stabil dalam penjualan menjadi nilai saing yang harus diperhitungkan, bagaimana dengan Iphone?
Ponsel satu ini sangat diminati di Indonesia, sayangnya harganya cukup tinggi. Tidak heran bila tahun ini mereka mencoba dengan skala pasar mid range demi menambah jangkauannya di Indonesia.
Andai saja mereka punya versi 2 atau 3 juta, mungkin Iphone bisa mengalahkan semua produk dan merek. Sayangnya, mereka selalu bermain dengan kualitas kelas A, jadi harus menunggu beberapa tahun dulu untuk menembus harga masuk akal masyarakat Indonesia pada umumnya.

Sumber gambar dari seluler.id
Quote:
Xiaomi dan Infinix
Terakhir adalah perseteruan antara Xiaomi dan Infinix, keduanya dikenal memiliki harga terjangkau tetapi tidak murahan. Kualitasnya mumpuni dan membuat semua orang senang memilikinya.
Infinix mulai aktif dengan berbagai ponselnya, harus diakui semua teknologinya memang luar biasa. Tidak bisa dibantah atau diragukan lagi, menariknya setiap produk selalu ada peningkatan perfomance dan keunikan.
Bagaimana dengan Xiaomi? salah satu alasan mengapa orang menunggu produk mereka adalah hadirnya ponsel 5G dengan harga terjangkau. Mungkin, bisa lebih murah dari poco M3 Pro 5G, dengan berbagai kejutan yang siap dihadirkan untuk para fans.
Prediksi Juara 2022
Diantara semua paparan di atas, kemungkinan Xiaomi bisa mengambil setidaknya dua kuartal penjualan tahun ini. Karena, dari spesifikasi memang tidak diragukan lagi, serta ponsel 5G dengan harga terjangkau menjadi daya tarik utamanya
.
Sementara untuk satu kuartal lagi bisa diisi oleh Oppo atau justru Iphone yang siap mengguncang pasar 5G terjangkau mereka. Cukup menarik memang pembahasan mengenai jawara smartphone di 2022, menurut kamu siapa juaranya?