Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dragonroarAvatar border
TS
dragonroar
Sultan Tolak Keinginan PKL Malioboro Tunda Relokasi: Kuwi Nunggu Apa?
Sultan Tolak Keinginan PKL Malioboro Tunda Relokasi: Kuwi Nunggu Apa?

Jumat, 07 Jan 2022 17:23 WIB




PKL Malioboro gelar doa bersama tolak relokasi. (Foto: Heri Susanto/detikcom)
Yogyakarta -

Pedagang kaki lima (PKL) di Malioboro melalui berbagai komunitasnya meminta Pemda DIY dan Pemkot Yogyakarta untuk menunda relokasi. Menanggapi hal tersebut, Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono (HB) X memastikan relokasi tetap akan berlangsung bulan ini.

"Ndak usahlah (ditunda). Kuwi nunggu apa (itu menunggu apa)? Ya berlanjut (relokasinya)," kata Sultan ditemui wartawan di kompleks Kepatihan, Kantor Gubernur DIY, Kemantren Danurejan, Yogyakarta, Jumat (7/1/2022).

Diwawancara terpisah, Sekretaris Daerah (Sekda) DIY Kadarmanta Baskara Aji menegaskan pihaknya sudah meminta Pemkot Yogyakarta bisa menyelesaikan relokasi pada Januari ini.
ad

"Kami sudah meminta kepada teman-teman (pemerintah) Kota, bisa menyelesaikan. Relokasi akan dimulai Januari ini," kata Aji, hari ini.

Soal kekhawatiran PKL akan sepi pembeli setelah direlokasi, dia mengatakan Pemda DIY bersama Pemkot Yogyakarta akan terus menyosialisasikan kedua tempat relokasi tersebut kepada wisatawan. Di antaranya dengan menambah papan penunjuk arah maupun skema yang lain.

"Menjadi tugas dari pengelola, Dinas Koperasi bersama-sama dengan pengelola di Malioboro harus bisa memberikan informasi yang jelas kepada masyarakat (relokasi PKL)," katanya.

Aji mengatakan pengelola baik Pemda DIY maupun Pemkot Yogyakarta tak akan lepas tangan terkait relokasi PKL Malioboro. Pemda telah menyiapkan berbagai skema agar wisatawan yang berkunjung ke Malioboro bisa mengunjungi kedua sentra PKL tersebut.

"Pasti akan dilakukan antisipasi (jika sepi). Tidak mungkin dibiarkan begitu saja," katanya.

Untuk diketahui, PKL di Malioboro meminta dispensasi penundaan relokasi. Ketua Paguyuban PKL Tri Dharma Rudiarto meminta relokasi bisa dilakukan setelah libur Lebaran tahun ini. Mereka berharap dari libur Lebaran bisa kembali mendapatkan uang untuk simpanan jika nanti ternyata jualannya sepi saat pindah ke lokasi baru.

"Harapan kami relokasi bisa ditunda minimal setelah Lebaran tahun ini," kata Rudiarto.

Ketua Umum Asosiasi Pedagang Kaki Lima Yogyakarta (APKLY) Wawan Surendra menambahkan, relokasi malah seharusnya ditunda dua tahun lagi. Dia mengungkap salah satu alasannya yakni kondisi perekonomian yang terpuruk akibat pandemi COVID-19.

"Kami tidak menolak tetapi keberatan, dengan alasan kondisi perekonomian sangat terpuruk terdampak pandemi COVID-19," kata Wawan, Jumat (31/12/2021).

Wawan menyebut PKL terdampak pandemi COVID-19 selama dua tahun dan baru mulai bangkit akhir tahun ini. Namun, kata Wawan, saat akan bangkit malah kini muncul rencana relokasi.

"Kami tidak menolak tetapi keberatan, dengan alasan kondisi perekonomian sangat terpuruk terdampak pandemi COVID-19," katanya.

Baca artikel detiknews, "Sultan Tolak Keinginan PKL Malioboro Tunda Relokasi: Kuwi Nunggu Apa?" selengkapnya https://news.detik.com/berita-jawa-t...uwi-nunggu-apa.

Download Apps Detikcom Sekarang https://apps.detik.com/detik/


samsol...
kelayan
pakisal212
pakisal212 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
1.8K
38
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan