iskrimAvatar border
TS
iskrim
Para Kurir, Sebaiknya Bawalah Alat Kecil Ini Agar Paketanmu Cepat Diterima Pelanggan!


[ HT# 901 ]

Sebuah cerita unik akan saya bagikan disini dan sepertinya bisa menjadi ide yang bisa dilakukan oleh para kurir baru dan lama agar barang pelanggannya bisa siterima lebih cepat. Lanjut baca sampai selesai ya, gan.

Umumnya ketika seorang kurir mengantarkan barang atau paket door to door, rumah sampai kantor seringkali menghadapi tantangan. Mulai dari pagar yang terkunci tanpa ada bel, pintu diketuk tidak ada yang membuka sampai seperti tidak ada 'kehidupan' meski sudah di tunggu beberapa menit kemudian barulah dibuka, atau sedihnya rumah sedang tidak ada orang.

Pekerjaan sebagai kurir memang gampang-gampang susah, gampangnya kalau secara awam tinggal mengantarkan barang atau paket pesanan yang alamatnya sudah jelas, susahnya yaitu tadi ditarget dan jarus diterima pelanggan sesuai deadlinenya, ditambah resiko rusak atau tercecer saat pengiriman.



Meskipun pekerjaan ini (menurut saya) adalah pekerjaan ngeri-ngeri sedap tapi menurut teman saya sebut saja nama samarannya Arif banyak sekali diminati. "Di tempat saya sudah penuh mas, bahkan per area slot wilayah udah penuh semua. Ada palingan beda dengan tempat tinggalnya, biasanya jauh dan itupun pada rebutan."

Gaji yang terbilang lumayan mereka dapat rupanya menjadi salahsatu mengapa pekerjaan ini banyak diincar, terlebih sudah hafal luar kepala wilayah pengiriman bisa dapat bonus dan jenjang karir cepat naik. "Biasanya yang udah senior, tuh mereka, ditarget berapapun barangnya cepat selesai mereka antar."

Lanjut dipembicraan lain saya sempatkan bertanya mengapa dia selalu mengalungi benda kecil, priwitan (pluit) saat dia bekerja. "Nyambi parkir juga, bro?" tanya saya. "Hehe, nggak lah mana sempet. Anter paket bisa sehari penuh kalau lagi over load, ini buat alarm manggil pelanggan."

"Maksudnya gimana, bro?", "Begini, para kurir kan biasanya akan memanggil sampai teriak-teriak di depan pintu rumah pelanggan, kadang sampai pegel nggak ada yang nyaut."



"Nah, saya ada ide pakai priwitan (pluit) ini, saya bunyikan sambil memanggil si pelanggan, alhamdulillah reaksinya lebih cepat daripada cara lama."

"Suara priwitan (pluit) yang unik biasanya akan mendapat perhatian orang, termasuk tetangga jadi bantu manggilin, jadi ciri khas saya juga. Mereka jadi hapal siapa yang didepan rumah, kurir langganan datang."

"Wah, ide bagus nih mas bro, berarti bisa mempersingkat waktu ya biar barang lebih cepat diterima", tanya saya selanjutnya.

"Iyes", tutupnya.




Sebuah opini
Sumur. Bro Arif (kurir J*E)
Img. Gugel




Copyright © 2016 - 2021 iskrim
All Rights Reserved | Member of Thread Creator Gen. 1 - KASKUS
Diubah oleh iskrim 10-01-2022 00:44
yoanesherry
asamboigan
ulermaboq
ulermaboq dan 40 lainnya memberi reputasi
41
10.1K
133
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan