hobi.debatAvatar border
TS
hobi.debat
Singapura Pertimbangkan Vaksin Covid19 Dosis Ketiga Jadi Syarat Wajib Vaksinasi Penuh



SINGAPURA, KOMPAS.com - Singapura sedang mempertimbangkan untuk mewajibkan penduduknya mendapatkan vaksin Covid-19 dosis ketiga (booster) sebagai syarat vaksinasi penuh terhadap virus corona. Pengumuman itu disampaikan Menteri Kesehatan Singapura pada Selasa (14/12/2021), karena negara itu berusaha melindungi penduduknya dari varian Omicron.

Saat ini, negara-kota berpenduduk 5,5 juta orang itu hanya mengizinkan mereka yang divaksinasi penuh, atau penerima dua suntikan, untuk memasuki mal atau makan di restoran atau di kios jajanan. Mulai 1 Januari, Singapura akan melarang karyawan yang tidak divaksinasi memasuki tempat kerja, kecuali mereka menjalani tes setiap kali. Sejauh ini 87 persen penduduk Singapura telah menerima setidaknya dua suntikan vaksin Covid-19, dan 31 persen telah mendapatkan vaksin Covid-19 dosis penguat, melansir Reuters pada Selasa (14/12/2021).

Varian Omicron, dilaporkan di lebih dari 60 negara, menimbulkan risiko global yang "sangat tinggi". Beberapa bukti menunjukkan bahwa varian yang pertama kali ditemukan di Afrika Selatan ini menghindari perlindungan vaksin. Tetapi data klinis tentang tingkat keparahannya terbatas, menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

"Ini adalah sinyal yang jelas bahwa kita semua perlu menggunakan booster (vaksin Covid-19) kita, karena dengan berkurangnya perlindungan, status vaksinasi penuh tidak dapat bertahan selamanya," kata Menteri Kesehatan Singapura Ong Ye Kung saat konferensi pers, mengumumkan rencana dosis booster.

Singapura melaporkan 339 kasus virus corona baru pada Senin (13/12/2021), paling sedikit sejak awal September. Covid-19 Singapura juga telah melaporkan ada 16 kasus varian Omicron. Semua kecuali dua di antaranya diimpor. Kementerian kesehatan Singapura mengatakan akan mengizinkan hingga 50 persen pekerja, yang saat ini bekerja dari rumah, untuk kembali ke kantor mereka mulai 1 Januari.


https://www.kompas.com/global/read/2...i-syarat-wajib
ralphhin
ralphhin memberi reputasi
1
729
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan