Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

7xianiAvatar border
TS
7xiani
Strategi Jitu dalam Menghadapi Persaingan Bisnis UKM
Dalam menjalankan sebuah bisnis, lazim rasanya pelaku bisnis UKM dihadapkan dengan persaingan bisnis. Tinggi rendahnya permintaan pasar tentunya memengaruhi kondisi persaingan, semakin banyak permintaan pasar akan semakin ketat persaingan bisnis. Selain terus berinovasi, pelaku usaha membutuhkan strategi tepat agar mampu berkembang dan bertahan di persaingan bisnis Simak strategi menghadapi persaingan bisnis berikut!
 
1. Tentukan Target Pasar
 
Strategi Jitu dalam Menghadapi Persaingan Bisnis UKMSumber Foto: majoo.com

Jangan asal memulai sebuah bisnis, pastikan bisnis yang Anda pilih memiliki cakupan target bisnis yang luas. Hindari memilih pasar yang sedikit atau sempit, karena akan berpengaruh pada perkembangan bisnis Anda kedepan. Cakupan yang sempit cenderung membuat bisnis sulit berkembang. Pahami target Anda ketika hendak memulai bisnis, agar bisnis bisa bertahan dan terhindar dari gulung tikar.
 
2. Kenali Kompetitor
 
Strategi Jitu dalam Menghadapi Persaingan Bisnis UKMSumber Foto: saveasbrand.com

Pelajari siapa yang menjadi kompetitor Anda. Ketahui kelebihan, kualitas produk, operasional, dan kelemahan dari kompetitor Anda. Mengenal kompetitor Anda lebih dalam akan mempermudah Anda bertahan dalam persaingan bisnis dan memungkinkan bisnis Anda untuk terus
berkembang.
 
3. Perkuat Brand Anda
 
Strategi Jitu dalam Menghadapi Persaingan Bisnis UKMSumber Foto: jakmall.com

Strategi pemasaran yang perlu pebisnis UKM lakukan adalah dengan memperkuat nama brand atau merek yang dimiliki. Strategi itu dilakukan agar brand mudah dikenali dan menjadi pilihan konsumen. Bukan berapa banyak jumlah laba yang dihasilkan dalam jangka pendek, tapi seberapa banyak produk berpotensi menghasilkan dalam jangka panjang.
 
4. Utamakan Konsumen
 
Strategi Jitu dalam Menghadapi Persaingan Bisnis UKMSumber Foto: jurnal.id

Cari tahu kebiasaan konsumen dalam membeli produk. Utamakan kualitas produk atau jasa sebagai prioritas bisnis Anda untuk mendatangkan lebih banyak konsumen. Dalam persaingan bisnis kualitas diutamakan dibandingkan dengan keuntungan. Semakin tinggi kualitas produk atau jasa yang Anda tawarkan, semakin banyak dan  loyal konsumen Anda.
 
5. Promosi Digital Marketing
 
Strategi Jitu dalam Menghadapi Persaingan Bisnis UKMSumber Foto: optify.co.id

Dalam menjalankan sebuah bisnis, promosi sangat dibutuhkan untuk menguatkan nilai produk dari sebuah brand. Semakin efektif nilai pemasaran dan promosi yang dijalankan, maka semakin besar keuntungan yang akan didapatkan. Karena dinilai lebih praktis, masyarakat cenderung menggunakan media digital untuk melakukan transaksi jual beli. Banyaknya masyarakat yang berbelanja online melalui media sosial dan market place membuat promosi dengan menggunakan teknologi informasi dianggap sangat efektif. Anda bisa melakukan promosi dengan membuat konten foto, video menarik di  website, blog, facebook, Instagram, dan situs lainnya.  Manfaatkan kesempatan itu untuk menjangkau konsumen Anda lebih luas lagi.
 
6. Pembukuan Dengan Software Akuntansi
 
Strategi Jitu dalam Menghadapi Persaingan Bisnis UKMSumber Foto: harmony.co.id

Kelola keuangan bisnis Anda dengan membuat pembukuan. Anda bisa menggunakan software akuntansi UKM yang praktis dan lebih efisien untuk membantu Anda dalam menjalankan bisnis. Dengan menggunakan software akuntansi, Anda dapat mengontrol alur kas pemasukan dan pengeluaran Anda secara realtime dan akurat.
 
Baca Juga: Cara Sukses Mengembangkan Bisnis Franchise Untuk UKM


0
1.1K
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan