Kaskus

News

tribunnews.comAvatar border
TS
tribunnews.com
Foto-foto Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2021
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI 2021 di Istana Merdeka Jakarta telah dilaksanakan, Selasa (17/8/2021).

Masih seperti tahun 2020, upacara dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat.

Hal ini karena Indonesia masih dalam pandemi Covid-19.

Para tamu undangan mengikuti upacara secara virtual.

Masyarakat bisa menyaksikan Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi

Kemerdekaan RI 2021 melalui siaran televisi atau live streaming Sekretariat Presiden.

Berikut ini foto-foto Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI:

1. Komandan Upacara

Foto-foto Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2021 Komandan Upacara HUT ke-76 RI yaitu Asops Kosekhanudnas II Makassar, Kolonel Pnb Putu Sucahyadi. (YouTube/Sekretariat Presiden)

Komandan Upacara HUT ke-76 RI yaitu Asops Kosekhanudnas II Makassar, Kolonel Pnb Putu Sucahyadi.

Putu Sucahyadi merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara tahun 1999.

2. Meriam Dibunyikan

Foto-foto Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2021 Meriam dibunyikan jelang pengibaran Bendera Merah Putih, Selasa (17/8/2021). (YouTube/Sekretariat Presiden)
Meriam dibunyikan sebanyak 17 kali tepat pada pukul 10.00 WIB.

3. Presiden dan Wakil Presiden Berjalan Menuju Tempat Upacara
Foto-foto Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2021 Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin beserta istri menuju tempat upacara, Selasa (17/8/2021). (YouTube/Sekretariat Presiden)

Presiden dan Wakil Presiden beserta istri sebelum memasuki tempat upacara.

Presiden Jokowi mengenakan pakaian adat Lampung.

Iriana Jokowi mengenakan kain songket.

Sementara itu, Wapres Ma'ruf Amin dan istri mengenakan baju adat Sunda bewarna biru.

4. Presiden di Mimbar Upacara

Foto-foto Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2021 Presiden dan Wakil Presiden berada di tempat upacara, Selasa (17/8/2021).

Presiden Jokowi langsung menuju mimbar upacara sesaat memasuki tempat upacara.

Iriana Jokowi berada di samping kanan dengan Wakil Presiden Ma'ruf Amin di sebelah kiri.

5. Paskribraka Nasional Memasuki Lapangan Upacara

Foto-foto Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2021 Paskibraka Nasional 2021, Tim Indonesia Tangguh yang bertugas mengibarkan Bendera Merah Putih, Selasa (17/8/2021).

Ini merupakan Paskibraka Nasional 2021 yang bertugas di Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI 2021.

Tim Indonesia Tangguh yang bertugas menaikkan Bendera Merah Putih.

6. Paskribraka Nasional Tiba Lapangan Upacara

Foto-foto Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2021 Tim Indonesia Tangguh Paskibraka Nasional 2021 yang bertugas mengambil Bendera Merah Putih dari Presiden Jokowi, Selasa (17/8/2021).

Tim Indonesia Tangguh Paskibraka Nasional 2021 sampai di depan mimbar upacara.

Ardelia Muthia Zahwa yang bertugas mengambil Bendera Merah Putih dari Presiden Jokowi.

7. Penyerahan Bendera Merah Putih

Foto-foto Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2021 Ardelia Muthia Zahwa mengambil Bendera Merah Putih dari mimbar upacara, Selasa (17/8/2021).

Ardelia Muthia Zahwa tidak mengambil Bendera Merah Putih secara langsung dari tangan Presiden Jokowi melainkan dari meja.

Hal ini sebagai bentuk protokol kesehatan Covid-19.

8. Petugas Membentangkan Bendera Merah Putih

Foto-foto Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2021 Petugas pengibar bendera Aditya Yogi Susanto, Dika Ambiya Rahman sebagai pembentang bendera, dan Ridho Hadfizar Armadhani sebagai pengerek bendera dalam Detik-Detik Proklamasi di Istana Merdeka, Selasa (17/8/2021) (Tangkapan Layar YouTube Sekretariat Presiden)

Bendera Merah Putih dibentangkan sebelum dinaikkan.

Petugas pengibar bendera Aditya Yogi Susanto, Dika Ambiya Rahman sebagai pembentang bendera, dan Ridho Hadfizar Armadhani sebagai pengerek bendera.

9. Nusantara Flight Membawa Bendera Merah Putih

Foto-foto Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2021 Bendera Merah Putih raksasa melintas saat Upacara Detik-detik Peringatan Kemerdekaan RI, Selasa (17/8/2021).

Selain pengibaran bendera, ada atraksi mengibarkan Bendera Merah Putih raksasa di udara oleh pasukan Nusantara Flight.

Letkol Pnb. Akhmad M. Mulyono yang memimpin atraksi bersejarah ini.

Pengibaran bendera raksasa ini melibatkan enam pesawat helikopter dengan rincian 1 helikopter jenis EC-725 Caracal dari Skadron Udara 8, 3 helikopter NAS-332 Super Puma dari Skadron Udara 6 Lanud Atang Sendjaja, dan 2 helikopter NAS-332 L1
Super Puma dari Skadron Udara 45 Lanud Halim Perdanakusuma.

10. Presiden Meninggalkan Tempat Upacara

Foto-foto Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2021 Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin meninggalkan tempat upacara, Selasa (17/8/2021). (YouTube/Sekretariat Presiden)

Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin beserta istri meninggalkan tempat upacara.

(TribunnewsWiki/cva)



0
229
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan