Kaskus

News

bloodseeker18Avatar border
TS
bloodseeker18
Cina akan Bangun Patung Buddha Raksasa di Laos
Cina akan Bangun Patung Buddha Raksasa di Laos

Cina berniat membangun patung Buddha setinggi 100 meter di tengah Vientiane, ibu kota Laos. Alih-alih mendapat dukungan warga, yang muncul adalah gelombang anti-Cina.

Nikkei memberitakan netizen Laos mengecam Wan Feng Shanghai Real Estate, pengembang Cina, yang mendesain patung Buddha. Bangunan itu akan menjadi yang tertinggi di Vientiane.

"Orang-orang tidak setuju dengan simbol Cina pada patung Buddha itu," kata seorang pengamat kepada Nikkei. "Itulah yang membuat netizen marah. Mereka menuduh orang Cina menginjak Buddhisme Laos."

Perselisihan mengerucut pada dua sekte utama dalam tradisi Buddhisme, yaitu Mahayana dan Theravada. Mahayana berkembang di negara-negara Asia Timur. Theravada mendominasi Asia Tenggara dan Sri Lanka.

Sebuah replika patung yang beredar di media sosial memperlihatkan patung Buddha yang akan dibangun di Vientiane dibuat dengan gaya Mahayana, yaitu berdiri. Dalam tradisi Theravada, Buddha bersila.

Patung Buddha buatan Cina akan berdiri di lokasi kontroversial, yaitu dekat dengan Pha That Luang -- stupa Buddha berlapis emas di jantung kota.

"Tidak dapat diterima patung besar dibangun di kawasan ekonomi khusus (KEK) That Muang Marsh, tidak jauh dari stupa Pha That Luang, simbol kedaulatan Laos," kata Adisorn Semyaem dari Universitas Chulalongkorn, Thailand.

Pembangunan itu, menurut Semyaem, membangkitkan kecemasan politik dan agama, yang mungkin sama besarnya.

Kekhawatiran atas pengikisan kedaulatan kemungkinan terkait dengan ketergantungan ekonomi Laos dan utang kepada Cina. Seperti diperlihatkan Nikkei, proyek infrastruktur besar yang didanai pinjaman Cina menenggelamkan negara Asia Tenggara itu lebih dalam ke dalam jebakan utang.

Laos adalah negara dengan produk domestik bruto (PDB) 20 miliar dolar AS, tapi harus dibebani utang 12,6 miliar dolar AS. Hampir separuh dari utang itu berasal dari Cina.

"Mengingat betapa dalam jebakan utang Cina, budaya Theravada Buddhis menjadi satu-satunya yang tersisa untuk dilestarikan sebagai indikator karakter dan identitas nasional Laos," kata Supalak Ganjanakhundee, analis Laos yang berbasis di Bangkok.

sumber

bedanya, yang satu berdiri, satunya lagi duduk
emoticon-Traveller
0
881
7
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan