TS
Bolabastis
Kata Roy Keane, Paul Pogba Gak Layak Bermain untuk Manchester United
Manchester United kalah di Old Trafford. Seolah semua orang membahas ini. Kok bisa Arsenal pulang dengan kemenangan? Ada satu nama yang menjadi sorotan: Paul Pogba.
Paul Pogba (EPL)
Kekalahan 0-1 Man. United dari Arsenal, Minggu (1/11/2020), akibat pelanggaran Paul Pogba terhadap Hector Bellerin membuat pemain asal Prancis ini jadi sorotan... bahkan olok-olok fans dari klub lawan Man. United di Premier League.
Kalau gak ada pelanggaran Paul Pogba yang berujung penalti untuk Arsenal itu, mungkin hasilnya beda... mungkin lho. Gak heran, rapor Pogba di laga melawan Arsenal itu termasuk yang paling buruk.
Sebelum pertandingan menjamu Arsenal itu, seperti diberitakan media-media Inggris, mantan pemain Man. United, Roy Keane, meragukan kontribusi Paul Pogba untuk Setan Merah, tim yang pernah ia pimpin sebagai kapten.
Roy Keane, sang pemimpin (EPL)
Lewat Sky Sports, Roy Keane meragukan kemampuan Paul Pogba. Ia menuduh mantan pemain Juventus itu kalau bertanding kurang bersemangat dan minim daya juang. Setuju gak nih? Masih ingat dong gaya bermain Roy Keane dulu.
Roy Keane (EPL)
Pogba, di mata Keane, tidak cukup memperlihatkan bahwa ia layak dan pantas turun bermain sebagai starter di sepanjang musim.
Kata Keane, kalau bermain di lini tengah Man. United, energinya harus berlipat ganda. Harus jauh lebih kreatif. Pemain Man. United harus berkarakter dan pakai hati membela timnya. Maksudnya, Pogba gak seperti itu?
Paul Pogba, layak di Man. United? (EPL)
Apa iya talenta Pogba gak cukup untuk menjadi pemain Man. United? Cukup sih, kata Keane. Namun, Pogba tidak memaksimalkannya, tidak memperlihatkan semangat bermain dan pantas ada di lini tengah Man. United. Waduh, gimana menurut agan-agan semua?
tien212700 dan 10 lainnya memberi reputasi
11
4.3K
59
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan