Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
Kiano Tiru Kebiasaan Baim Wong Berbagi, Bukti Bahwa Kebaikan Bisa Dicontohkan
Kiano Tiru Kebiasaan Baim Wong Berbagi, Bukti Bahwa Kebaikan Bisa Dicontohkan
Apakah kebaikan dan kedermawanan bisa diajarkan?
Anak dari Baim Wong dan Paula memiliki sikap dermawan sedari kecil!


Dermawan dan senang berbagi dengan orang sekitar, adalah tindakan terpuji yang hanya dapat dilakukan oleh orang-orang yang memang memiliki keikhlasan. Sikap dermawan sebenarnya dapat dijadikan sebagai kebiasaan jika memang kita memiliki niat dan mau belajar untuk berbuat baik kepada sesama.

Terkadang penghalang dari sikap dermawan adalah perasaan eman atau sayang. Sayang uang yang dicari dengan susah payah harus dibagikan dengan orang sekitar, meskipun sebenarnya dari sebagian uang yang kita miliki hakikatnya ada bagian orang lain.

Itulah sebabnya kenapa lebih banyak orang merki dibandingkan orang dermawan GanSis, padahal jika banyak orang dermawan maka akan sangat membantu mereka-mereka yang hidupnya serba kesusahan dan kekurangan.

Sebenarnya kedermawanan dan kebiasaan berbagi itu bisa ditularkan atau diajarkan tidak sih?

Oke, kali ini akan ane bahas dengan memberikan contoh nyata GanSis.


Kiano Tiru Kebiasaan Baim Wong Berbagi, Bukti Bahwa Kebaikan Bisa Dicontohkan


Bagi Agan dan Sista yang sering melihat televisi atau aktif di media sosial tentu kenal dengan Baim Wong dan Paula.
Dua artis ini adalah artis yang mempelopori adanya give away di televisi, tidak hanya itu Baim Wong dan Paula juga memiliki kebiasaan berbagi dengan orang-orang yang membutuhkan baik di jalanan atau langsung mendatangi rumah ke rumah.

Kebiasaan baik tersebut mereka ajarkan dan contohkan kepada anak mereka yaitu Kiano Tiger Wong. Meskipun Kiano masih sangat kecil namun Baim Wong telah mengajarkan kedermawanan dengan beberapa kali mengajak Kiano berbagi di jalanan.

Ternyata pelajaran baik yang diajarkan oleh Baim Wong kepada Kiano berhasil GanSis, Kiano menangkap kebiasaan yang diajarkan oleh Baim Wong dan mempraktikkannya sendiri tanpa diperintah.


Kiano Tiru Kebiasaan Baim Wong Berbagi, Bukti Bahwa Kebaikan Bisa Dicontohkan


Momen Kiano ingin berbagi dengan orang di jalanan tersebut dibagikan oleh Baim Wong di Instagram, dimana di dalam sebuah video nampak Kiano bersama pamannya tengah berada di sebuah mobil dan sedang dalam perjalanan.

Saat Kiano diberikan uang oleh pamannya tiba-tiba Kiano melongok keluar jendela mobil sembari mengulurkan uang memanggil "bapak".
Saat sang paman bertanya ke Kiano uangnya mau diberikan kesiapa, Kiano kembali mengulang kata "bapak" sembari tertawa.

Sang paman pun kaget dan heran dengan apa yang dilakukan oleh Kiano.

Seperti apa kejadiannya?
Agan dan Sista dapat melihatnya di bawah ini!


Spoiler for Kiano Dermawan:


Melihat apa yang dilakukan oleh Kiano tersebut tentu kita dapat mengambil kesimpulan bahwa kebaikan dan kedermawanan dapat diajarkan dan dicontohkan.

Baim Wong dan Paula yang memiliki kebiasaan baik kepada orang sekitar dengan selalu berbagi membuat Kiano mengikuti kebiasaan yang dilakukan oleh kedua orang tuanya.

Memang guru dan panutan pertama seorang anak adalah orang tua GanSis, sebab sebelum anak mengenal lingkungan sekolah mereka akan menjadikan rumah sebagai tempat belajar mengenal sesuatu dan bersikap seperti apa yang orang tua mereka contohkan.

Oke GanSis, mudah-mudahan kita bisa menjadi contoh dan mencontoh kebaikan agar bisa menebarkan kesejahteraan dan kebahagiaan kepada sesama.


Kiano Tiru Kebiasaan Baim Wong Berbagi, Bukti Bahwa Kebaikan Bisa Dicontohkan

Penulis: @masnukho©2021
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar & video
1, 2, 3


zeze6986
black.robo
falashaf
falashaf dan 3 lainnya memberi reputasi
4
1.6K
18
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan