- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Rocky Gerung Sulap Kebun Singkong Sekitar Rumahnya di Bogor Jadi Hutan Lebat


TS
User telah dihapus
Rocky Gerung Sulap Kebun Singkong Sekitar Rumahnya di Bogor Jadi Hutan Lebat
Rocky Gerung Sulap Kebun Singkong Sekitar Rumahnya di Bogor Jadi Hutan Lebat
Jumat, 10 September 2021 19:22
Penulis: Naufal Fauzy
Editor: Damanhuri

Rocky Gerung dikabarkan mendapat surat somasi dari Sentul City dan diminta untuk segera mengosongkan rumahnya di kawasan Sentul Bogor.
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Naufal Fauzy
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BABAKAN MADANG - Rumah Rocky Gerung di kawasan Sentul, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor dikabarkan bakal ditertibkan karena persoalan lahan.
Ketua RT setempat, Hazarul Azwar mengatakan bahwa Rocky Gerung sudah cukup lama memiliki rumah di kawasan Desa Bojongkoneng tersebut.
"Udah lama tinggal di situ dia. Dari 2009 kalau gak salah, sudah lama sih," kata Hazarul Azwar kepada wartawan, Jumat (10/9/2021).
Dia menceritakan bahwa sebelum ditempati, area rumah Rocky Gerung sebelumnya merupakan kebun singkong.
Kemudian, Rocky Gerung yang mendirikan rumah di sana menyulap kebun singkong tersebut menjadi hutan lebat.
"Emang dia yang nanem sendiri itu mah, dulu mah dikebon sama orang-orang, singkong," kata Hazarul.
Diketahui, Rocky Gerung dikabarkan mendapat surat somasi dari Sentul City dan diminta untuk segera mengosongkan rumahnya di kawasan Sentul Bogor.
Rumah Rocky Gerung ini berlokasi di Jalan Gunungbatu, Desa Bojongkoneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor.
Pantauan TribunnewsBogor.com, Jumat (10/9/2021), dilihat selintas dari jalan, rumah Rocky Gerung ini tampak tertutup rapat.
Pintu gerbang dan pagar tampak juga dilapisi fiber hitam ditambah pepohona rimbun yang turut memagari area rumah tersebut.
Terpantau, rumah Rocky Gerung ini tidak begitu terlihat dari luar gerbang karena tertutup rimbunnya tumbuhan dan pohon-pohon pinus yang mengelilinginya.
Kecuali atap genteng warna oranye yang sedikit terlihat dari jauh.
Posisi rumah tersebut tampak di area lereng perbukitan dan lokasinya berada di area bawah.
"Rumahnya di dalam, cuman memang selewat kayak gak ada rumah di sana, gak begitu kelihatan dari luar," kata salah satu warga sekitar, Mamat (45) kepada TribunnewsBogor.com, Jumat (10/9/2021).
Di sana juga terpantau ada dua saung atau balai kecil terbuat bambu beratap semacam jerami.
Untuk akses masuk, di sana juga terlihat ada tangga setapak menurun dan berkelok dilengkapi pembatas bambu yang diberi hiasan pot tanaman dan lampu besar.
Sumber:
https://bogor.tribunnews.com/2021/09...di-hutan-lebat




Jumat, 10 September 2021 19:22
Penulis: Naufal Fauzy
Editor: Damanhuri

Rocky Gerung dikabarkan mendapat surat somasi dari Sentul City dan diminta untuk segera mengosongkan rumahnya di kawasan Sentul Bogor.
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Naufal Fauzy
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BABAKAN MADANG - Rumah Rocky Gerung di kawasan Sentul, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor dikabarkan bakal ditertibkan karena persoalan lahan.
Ketua RT setempat, Hazarul Azwar mengatakan bahwa Rocky Gerung sudah cukup lama memiliki rumah di kawasan Desa Bojongkoneng tersebut.
"Udah lama tinggal di situ dia. Dari 2009 kalau gak salah, sudah lama sih," kata Hazarul Azwar kepada wartawan, Jumat (10/9/2021).
Dia menceritakan bahwa sebelum ditempati, area rumah Rocky Gerung sebelumnya merupakan kebun singkong.
Kemudian, Rocky Gerung yang mendirikan rumah di sana menyulap kebun singkong tersebut menjadi hutan lebat.
"Emang dia yang nanem sendiri itu mah, dulu mah dikebon sama orang-orang, singkong," kata Hazarul.
Diketahui, Rocky Gerung dikabarkan mendapat surat somasi dari Sentul City dan diminta untuk segera mengosongkan rumahnya di kawasan Sentul Bogor.
Rumah Rocky Gerung ini berlokasi di Jalan Gunungbatu, Desa Bojongkoneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor.
Pantauan TribunnewsBogor.com, Jumat (10/9/2021), dilihat selintas dari jalan, rumah Rocky Gerung ini tampak tertutup rapat.
Pintu gerbang dan pagar tampak juga dilapisi fiber hitam ditambah pepohona rimbun yang turut memagari area rumah tersebut.
Terpantau, rumah Rocky Gerung ini tidak begitu terlihat dari luar gerbang karena tertutup rimbunnya tumbuhan dan pohon-pohon pinus yang mengelilinginya.
Kecuali atap genteng warna oranye yang sedikit terlihat dari jauh.
Posisi rumah tersebut tampak di area lereng perbukitan dan lokasinya berada di area bawah.
"Rumahnya di dalam, cuman memang selewat kayak gak ada rumah di sana, gak begitu kelihatan dari luar," kata salah satu warga sekitar, Mamat (45) kepada TribunnewsBogor.com, Jumat (10/9/2021).
Di sana juga terpantau ada dua saung atau balai kecil terbuat bambu beratap semacam jerami.
Untuk akses masuk, di sana juga terlihat ada tangga setapak menurun dan berkelok dilengkapi pembatas bambu yang diberi hiasan pot tanaman dan lampu besar.
Sumber:
https://bogor.tribunnews.com/2021/09...di-hutan-lebat




Diubah oleh User telah dihapus 12-09-2021 20:57






cor7 dan 5 lainnya memberi reputasi
4
3.9K
91


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan