- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Memaknai HUT RI ke-76 dari Balik Penjara Habib Rizieq Sampaikan Ini ke Pemerintah


TS
jhonthor501
Memaknai HUT RI ke-76 dari Balik Penjara Habib Rizieq Sampaikan Ini ke Pemerintah

Pengacara Habib Rizieq, Aziz Yanuar menyampaikan pesan kliennya, Habib Rizieq dalam memaknai HUT RI ke-76.
Di balik penjara, kata Aziz, kliennya menyampaikan pesan ke pemerintah agar kemerdekaan itu bisa membebaskan rakyatnya dari kemiskinan dan ketidakadilan.
“Merdeka. Merdeka dari kemiskinan, merdeka dari ketidakadilan merdeka dari segala yang membelenggu,” kata Aziz kepada Pojoksatu.id, Selasa
Aziz Yanuar lantas menyampaikan permintaan kliennya agar di momen perayaan HUT Kemerdekaan RI ke 76 ini, HRS dibebaskan tanpa syarat.
“(Dikemerdekaan ini) Bebaskan HRS dan guru-guru kami lainnya tanpa syarat,” pinta Aziz.
Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) RI Ke-76 tahun ini masih berlangsung di tengah pandemi Covid-19 sehingga upacara kemerdekaan digelar secara terbatas.
Di mana upacara bendera tahun ini hanya mengundang pihak yang bertugas untuk hadir secara fisik di Istana. Sementara itu tamu undangan lainnya mengikuti upacara secara virtual. Sekretariat Presiden sendiri telah mengalokasikan sebanyak 40 ribu undangan upacara virtual.
Sumber






informan. dan 4 lainnya memberi reputasi
1
1.2K
20


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan