- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Bali Disorot Media Asing Usai Usir Turis Pelanggar Protokol:Kebijakan Tanpa Toleransi


TS
keris.sepuluh
Bali Disorot Media Asing Usai Usir Turis Pelanggar Protokol:Kebijakan Tanpa Toleransi
PIKIRAN RAKYAT - Nama Bali menjadi sorotan media asing usai merazia warga negara asing (WNA) yang kedapatan melanggar protokol kesehatan.
Sebelumnya, 13 WNA yang sedang berada di Bali diamankan petugas karena melanggar aturan protokol kesehatan Covid-19, 3 di antaranya telah dipulangkan ke negaranya masing-masing.
3 turis tersebut berasal dari Amerika Serikat, Rusia, dan Irlandia, mereka kedapatan tidak mengenakan masker di depan umum.
Media asing asal India, Times of India menuliskan dalam artikelnya bahwa Bali kini memiliki kebijakan tanpa toleransi.
“Pulau Bali sekarang memiliki kebijakan tanpa toleransi, dengan pihak berwenang mengeluarkan pernyataan,” tulisnya, dikutip dari Time of India.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Indonesia khususnya di pulau Jawa-Bali tengah memberlakukan kebijakan PPKM.
Kebijakan PPKM ini berfungsi untuk meminimalisir mobilitas masyarakat agar Covid-19 di Indonesia bisa dikendalikan.
Pasalnya, hingga kini per Rabu 14 Juli 2021, kasus harian Indonesia kembali memecahkan rekor, di mana ada 54.517 kasus Covid-19 baru.
sumber berita









MasterSims dan 3 lainnya memberi reputasi
4
1.9K
25


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan