Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mukakinclongAvatar border
TS
mukakinclong
Pulau Banyak Surga Tersembunyi di Ujung Barat Aceh


Kepulauan Banyak adalah gugusan pulau-pulau kecil di Kabupaten Aceh Singkil, Provinsi Aceh. Luas wilayah secara keseluruhan adalah 27,196 ha.

Pulau Banyak berbatasan langsung dengan Samudra Hindia, tepatnya di ujung sebelah barat Pulau Sumatra. Sebagai daerah kepulauan, Pulau Banyak selain memiliki laut yang cukup luas juga pantai yang panjang dan indah.

Para pelancong biasanya menikmati keindahan Pulau Palambak, Pulau Panjang, Pulau Rangit dan sejumlah pulau kecil lainnya. Disana pantainya berpasir putih serta air laut biru.

Saking jernihnya air, dari atas kapal dapat melongok bawah laut dengan mata telanjang. Panorama keindahan alam yang tersajikan sirna seketika.
Perjalanan kesana memang lumayan jauh bisa hampir 20 jam karena harus naik pesawat lalu naik kapal untuk menyeberang.

Di sana, ada dua pulau yang sudah dikembangkan dan punya resort yaitu Pulau Palambak dan Pulau Panjang. Jarak antar kedua pulau ini sekitar satu jam penyeberangan.



Pulau Panjang lebih ramai. Disana dapat mandi di laut, naik banana boat atau sekadar leyeh-leyeh. Sedangkan Pulau Palambak, tergolong lebih sepi. Pulau ini sangat menakjubkan. Hamparan pasir putih membentang sejauh mata memandang. Pohon-pohon kelapa yang tumbuh rapi membuat pulau ini sangat indah. Jika ingin snorkeling bisa ke Pulau Asok.

Air laut yang mengelilingi pulau jernih dan biru. Pulau ini juga sangat bersih sehingga membuat nyaman para pelancong ketika menikmati keindahannya. Pulau ini memang dikhususkan sebagai lokasi wisata karena tidak ada masyarakat yang tinggal di sana.

Di pulau yang pernah mengadakan festival pulau banyak internasional pada tanggal 23-27 Juli 2019 ini dikembangkan Pemkab Aceh Singkil ini tersedia balai-balai untuk istirahat. Mandi di pantai ini dijamin sangat seru.

Wisatawan ke pulau-pulau ini memang belum terlalu ramai. Pulau Banyak saat ini juga masih kalah hits dibanding pulau lain di Aceh. Padahal keindahannya bak surga dunia.

Itulah sekelumit info tentang Kepulauan Banyak Surga Tersembunyi di Ujung Barat Aceh.

Saat browsing tiba-tiba jaringan internet loadingnya lama kan sebel banget, Nah biar lancar jaya gansis bisa baca berita dengan menggunakan kartu smartfren yang jaringannya sudah luas di seluruh Indonesia tidak terkecuali di Aceh. 

Spoiler for Pulau Banyak:


Jika agan sista sedang berada di Aceh menggunakan paket internet smartfren yang murah dan unlimited kini jaringannya sudah luas loh, berikut gambaran sinyal disana.



Quote:


Berikit gambaran jelasnya gansis dibawah ini:

sumber

Sekian thread ane kali ini. Semoga ulasan ini bermanfaat bagi kaskuser semua. Jangan lupa selalu terapkan protokol kesehatan dan jaga jarak. See u.

©mukakinclong 2021
Opini pribadi
Referensi: 1, 2, 3, 4

Cahayahalimah
Cahayahalimah memberi reputasi
1
219
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan