daimond25Avatar border
TS
daimond25
Pengurus Masjid Bekasi yg Usir Warga krn Pakai Masker Sudah Pernah Ditegur Polisi 2X
Pengurus Masjid di Bekasi yang Usir Warga karena Pakai Masker Sudah Pernah Ditegur Polisi 2 Kali




BEKASI, KOMPAS.com - Pengurus Masjid Al Amanah di Jalan Kp Tanah Apit RT 002 RW 009, Medan Satria, Kota Bekasi, sebelumnya sudah dua kali ditegur polisi karena larangan pemakaian di dalam masjid. Hal ini disampaikan Kapolsek Medan Satria Kompol Agus Rohmat

Agus menjelaskan, pihaknya pernah langsung menegur Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Al Amanah sebelumnya pada 2020 dan Januari 2021 karena masalah serupa. "Tahun 2020 dan Januari (2021), sudah ditegur (terkait melarang jemaah pakai masker)," kata Agus, dilansir dari TribunJakarta.com, Senin (3/5/2021).


Setiap kali datang ke masjid tersebut, disebutkan Agus, pihaknya memberikan arahan protokol kesehatan (prokes). Pihak Polsek Medan Satria turut memberikan masker dan cairan disinfektan demi membantu pengurus masjid tetap taat menerapkan prokes Covid-19. Menurut Agus, sempat ada perubahan sikap di masjid tersebut.

Namun, kasus terkini memperlihatkan larangan pemakaian masker kembali terulang. "Sudah dikasih masker dan disinfektan, setelah ditegur ada perubahan, setelah itu kambuh lagi (melarang jemaah pakai masker)," ungkap Agus.


Terkait kasus terkini, Agus menegaskan, pihaknya kembali menegur Masjid Al Amanah setelah pengurus masjid bermediasi dengan jemaah yang ditegur karena memakai masker bernama Roni Oktavianto.

Agus mengingatkan pengurus masjid bahwa setiap orang wajib menggunakan masker di masa pandemi Covid-19. "Sebelumnya saya juga telah melakukan peneguran dan mengimbau kepada pengurus masjid agar tidak melarang jemaah untuk menggunakan masker saat melakukan ibadah shalat karena saat ini kita masih dalam situasi pandemi Covid-19," papar Agus.

Masjid terlindung dari virus Sementara itu, Ustaz Abdul Rahman selaku pengurus Masjid Al Amanah mengaku telah membuat larangan penggunaan masker di dalam masjid. Sebab, ia merasa masjid terlindung dari sebaran virus SARS-COV-2.

"Saya memang menerapkan peraturan larangan masker di masjid karena tidak mau menyamakan masjid dengan pasar," ujar Abdul Rahman. "Saya yakin bahwa Allah SWT melindungi kita semua yang berada di dalam masjid," imbuhnya.

Dia pun berjanji tidak akan melarang jemaah menggunakan masker di dalam masjid. "Ke depannya saya tidak akan melarang lagi penggunaan masker di dalam masjid karena merupakan aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah dalam menanggulangi pandemi Covid-19," ucap Abdul Rahman.

Permohonan maaf Abdul Rahman pun dikonfirmasi oleh Kepala Bagian Humas Pemerintah Kota Bekasi Sajekti Rubiyah melalui keterangan resmi. "Ustaz Abdul Rahman menyampaikan permohonan maafnya kepada Bapak Roni atas kejadian pengusiran dan ia menilai tindakannya tersebut bukan bermaksud kasar," kata Sajekti, Senin.

"Ustaz Abdul Rahman menyampaikan permohonan maaf atas kesalahannya, terlebih kepada masyarakat Indonesia dan masyarakat Medan Satria khususnya," sambungnya. Dalam keterangan tersebut, Sajekti menyampaikan bahwa Abdul Rahman telah bermediasi dengan Roni.

Mediasi itu dihadiri Kapolsek Agus dan jajaran serta Camat Medan Satria Lia Erliani. Sebelumnya diberitakan, sebuah video berdurasi 02.20 menit menjadi viral di media sosial pada Minggu (2/5/2021).

Dalam video tersebut memperlihatkan tiga orang berdiri menegur Roni yang tengah duduk sembari memakai masker. Mereka meminta Roni untuk membuka masker ketika shalat. Namun, jemaah itu enggan melakukannya.

"Silakan keluar saja kalau enggak mau ikut aturan di sini. Jangan shalat di sini!" begitu salah satu teguran dari pengurus masjid. Roni menjawab bahwa masjid ini tempat umum dan memakai masker sebagai upaya mencegah penyebaran virus corona. Di akhir video, suasana semakin tegang. Jemaah lain berpakaian merah mengusir Roni agar keluar dari masjid jika masih tetap memakai masker.

"Mau lu apa, mau lu apa di sini? Apa susahnya sih buka masker doang? Kita ada aturan," ucapnya. (Kurniawati Hasjanah / Tribun Jakarta) (Reporter: Vitorio Mantalean / Editor: Nursita Sari)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pengurus Masjid di Bekasi yang Usir Warga karena Pakai Masker Sudah Pernah Ditegur Polisi 2 Kali", Klik untuk baca: https://megapolitan.kompas.com/read/...udah?page=all.
Penulis : Theresia Ruth Simanjuntak
Editor : Theresia Ruth Simanjuntak



Satgas CORONA (COVID-19)

Ada di mana

Penegakan UU darurat karantina kesehatan ???

Mau tunggu Bekasi TSUNAMI CORONA (COVID-19)

Seperti terjadi di INDIA ???




Diubah oleh daimond25 03-05-2021 13:15
nomorelies
aloha.duarr
jazzcoustic
jazzcoustic dan 6 lainnya memberi reputasi
7
3K
48
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan