Kaskus

Entertainment

realmadrid77Avatar border
TS
realmadrid77
Bantai Adaik, Kearifan Lokal Di Bulan Ramadhan Yang Penuh Makna
Bantai Adaik, Kearifan Lokal Di Bulan Ramadhan Yang Penuh Makna

Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah. Tidak heran banyak tradisi dan kearifan lokal dalam menyambut bulan suci Ramadhan ini. Setiap daerah memiliki tradisi dan kearifan lokalnya masing - masing. Seperti di daerah ane sijunjung memiliki tradisi yang unik dibulan #RamadhanBerkahyakni bernama Bantai Adaik.

Bantai Adaik, Kearifan Lokal Di Bulan Ramadhan Yang Penuh Makna gambar

Biasanya di bulan Ramadhan kebutuhan pokok dan daging hargannya melambung tinggi. Untuk mengantisipasi kenaikan harga daging tersebut masyarakat di Sijunjung melaksanakan tradisi Bantai Adaik. Tradisi memotong kerbau di bulan ramadhan. Sebuah tradisi #RamadhanBerkah yang penuh makna dan kebersamaan.

Kerbau dalam budaya masyarakat minangkabau merupakan hewan yang sangat erat dengan kehidupan sehari hari. Selain tenaganya digunakan untuk kebutuhan pertanian, dagingnya juga Bisa dikonsumsi. Kerbau yang akan disembelih berasal dari iuran anggota yang disebut dengan Tobo Konsi yang dilakukan selama satu tahun.

Bantai Adaik, Kearifan Lokal Di Bulan Ramadhan Yang Penuh Makna gambar

Sebelum Bantai adaik dilaksanakan, pada siang harinya anggota Tobo Konsi mendirikan pondoknya masing - masing. Pembuatan pondok ini menggambarkan gotong royong yang erat di antara anggota tobo kongsi. Mereka telah memiliki pembagian kerja sendiri dan nantinya akan dilakukan secara bergotong royong dalam membangun pondok tersebut.

Bantai Adaik, Kearifan Lokal Di Bulan Ramadhan Yang Penuh Makna gambar

Setelah magrib masyarakat menuju lokasi bantai adaik yang terletak di pinggir sungai agar memudahkan pencucian dan pembersihan daging. Selama prosesi ini shalawat dikumandangkan dengan diikuti oleh sastra lisan yang mengandung nasehat dalam ajaran islam.

Setelah kerbau disembelih maka kerbau tersebut akan diserahkan kepada kelompok tobo konsi masing masing untuk dilakukan pembagian daging kerbau kepada anggotanya. Keesekan harinya setelah sholat magrib anggota tobo Konsi datang ke surau dengan membawa nasi dan daging kerbau yang sudah diolah mereka akan makan bersama dan saling bersalaman menyambut bulan ramadhan.

Bantai Adaik, Kearifan Lokal Di Bulan Ramadhan Yang Penuh Makna gambar

Dalam prosesi bantai adaik ini sangat terlihat mengandung makna gotong royong antar masyarakat, saling bermaaf maafan di bulan ramadhan dan mengantisipasi kenaikan harga daging dengan cara bergotong royong.

emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan

Tulisan : pemikiran TS
Referensi : ini ini dan ini
orgbekasi67Avatar border
orgbekasi67 memberi reputasi
1
413
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan