Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mamaproduktifAvatar border
TS
mamaproduktif
Power Your Dream With HP Spectre X360 14 Kece Tiada Tanding


Perusahaan HP memang patut diacungi 4 jempol gansis karena selalu berinovasi dan meluncurkan produk baru, pasalnya baru-baru ini telah mengeluarkan HP Spectre x360 14.

HP Spectre x360 14 bisa dibilang paket premium, terbaik, komplit dan tiada banding.
Ah ts lebay, eits jangan didebat dulu kalau belum tahu spesifikasinya cuy, yuk kita review dulu.

HP Spectre x360 14 merupakan laptop keluaran HP terbaru pada tanggal 8 April 2021 yang memiliki spesifikasi tiada banding karena high end.

Microsoft office yang harga 1,8 juta gratis, intel core i7 generasi ke 11 udah sertifikasi evo, ada fitur smart sense pengaturan penggunaan laptop yang merupakan fitur terbaru sebagai sistem kontrol agar suhu tetap terjaga, hemat baterai, posisi laptop seperti apa.




Intel bersertifikasi evo tidak bisa sembarang dikasih brand disamping logo intel loh gansis, harus memenuhi beberapa persyaratan seperti :
1. Baterai tahan lama minimal sampai 9 jam dengan layar fullHD 1080p
2. Bangun dari mode sleep kurang dari 1 detik
3. Konektivitas wifi 6 dan thunderbolt 4 dan yang terakhir
4. Bisa cepat isi baterai selama 30 menit untuk pemakaian 4 jam,

Kesemua syarat diatas dimiliki oleh HP spectre x360 14. Sehingga laptop ini tahan lama, tipis dan efisien.

Grafis dan warna dimensi yang adaptif sesuai dengan lingkungan sekitar bikin betah berlama-lama di depan laptop ditambah layar anti reflection corning glass membuat mata tetap nyaman dengan berbagai posisi laptop tergantung kebutuhan agan sista.

Power Your Dream With HP Spectre X360 14 Kece Tiada Tanding
sumber

Power Your Dream With HP Spectre X360 14 Kece Tiada Tanding
sumber

Jika tidak sengaja tombol power kepencet atau anak agan iseng, tenang gak bakalan langsung mati kok, karena harus ditekan beberapa detik baru off.

Nah, jika digunakan di tempat gelap atau redup tidak masalah karena keyboardnya backlight.

Disamping tombol power ada tombol untuk kamera, jika ingin dimatikan maka akan keluar garis putih hitam pada lensa kamera seperti zebra yang tandanya kamera tidak terbaca bahkan oleh windows.

Dan untuk tombol mikrofon bisa geser lagi ke sebelah kirinya yaitu f8 jika ingin dimatikan dengan cepat atau mutetanda lampu di tombol keyboardnya menyala senyaman di genggaman jemari yah tinggal klik aja.

Power Your Dream With HP Spectre X360 14 Kece Tiada Tanding
sumber

Para pecinta warna kalem kudu merapat karena warna night black aluminium dan klasik ini tetap terlihat mewah, elegan dan premium.

Thunderboltnya memang ada 4 tapi jika masih kurang, ada tambahan cub juga tinggal colok karena hp sudah menyediakannya.

Power Your Dream With HP Spectre X360 14 Kece Tiada Tanding
sumber

Speakernya ada 4 dua dibagian depan dan dua lagi di bawah dengan teknologi audio Bang & OlufsenBang dan Olufsen menghasilkan suara yang jernih, tajam, dan lugas.

Berikut spesifikasi Laptop HP Spectre x360 14:
Quote:


Quote:


Jika ditanya “What would you do if you have HP Spectre x360 14”?

Berikut dibawah ini jawaban ane:

1. Upload Konten di YouTube

Dirumah sebenarnya ane punya laptop dua, 1 punya suami khusus untuk kerja dan satunya buat kepentingan ane di rumah. Sayangnya, semenjak anak ane yang usia 4 tahun sudah mengenal laptop ane jadi susah buat pakai. Harus nunggu bocil tidur dulu atau nunggu malam hari. Karena anak ane ngerasa laptop itu adalah miliknya.

"Mamah no no pegang laptop itu punya fawwaz" begitulah kurang lebih jawaban si kecil jika ane berusaha izin sama dia.

Boro-boro laptop gansis sama smartphone ane sendiri ajah pakainya kudu ngumpet-ngumpet, karena rebutan sama bocil.

Jadi ane punya akun YouTube juga cuma isinya hanya konten yang durasi videonya 2-5 menit, itu pun hanya ane edit sedikit. Jika ane punya laptop HP Spectre x360 14 ini bakalan sering upload konten di akun YouTube ane.

2. Optimal jadi konten kreator profesional

Menurut ane, laptop sudah jadi kebutuhan primer untuk berkarya dan berjualan online.

Kebayang kalau ane punya laptop dengan spesifikasi tinggi akan menjadi konten kreator secara optimal dan profesional, bisa edit video dengan mudah, nulis thread kaskus apalagi lancar jaya.

Tenang dan nyaman pastinya jika sedang ada ide nulis bisa langsung eksekusi, atau edit konten untuk onlineshop ane tanpa menunggu giliran atau nunggu anak ane tidur.

Untuk edit foto maupun video sudah sangat mumpuni, bakalan cepet banget penyimpanan yang sampai 2 TB gak jadi masalah kalau hasil editan video berkapasitas besar.
Kalaupun masih ngerasa kurang bisa ditambahkan cpu external.

3. Sering gambar dan desain

Fitur laptop yang bisa dijadikan laptop sebagai tablet ini bakalan ane seneng gambar gansis.

Kenapa?

Karena laptop ini sudah dilengkapi pen tit yang tahan baterainya bisa sampai 30 hari dan bisa disimpan didekat laptop juga dengan memiliki daya magnet. Bakalan nempel terus kaya perangko.

4. Sering dibawa kemana-mana


Bukan hanya para pekerja, pebisnis emak-emak seperti ane bakalan seneng bawa laptop ini kemana-mana gan.

Laptop yang memiliki berat hanya 1,29 kg ini dan charger seberat 204 gr yang bisa digunakan sebagai charger smartphone juga, simple dan mobile digunakan ane jika harus pergi ke tempat mertua disamping tetap ngurusin onlineshop dan nulis.

5. Buka web lebih banyak

Display dengan 3:2 ini bisa membuka beberapa website atau tab baru bersamaan karena ukuran yang lebar.

Berharap banget jika punya laptop Hp spectre x360 14 bakalan jadi emak-emak yang
#PowerYourDream, kece, produktif sesuai id kaskus ane @mamaproduktif.

Nah, dari penjelasan thread ane terbukti kan kalau HP spectre x360 14 ini premium, terbaik, komplit dan tiada banding. Harga Rp. 25.999.000sebanding banget dengan spesifikasi yang didapat.



Lihat deh gambar di atas, tipis parah kan laptopnya?fix no debatgansis hidup bakalan lebih mudah pakai laptop ini. So, yang mau beli laptop ini bakalan puas dan lega. Kuy ke hp store sekarang.

Sekian thread ane kali ini. Semoga bermanfaat bagi kaskuser semua. Sampai jumpa di thread selanjutnya.


Penulis: @mamaproduktif
Opini pribadi
Referensi: HP Store,
dimarih, dimarih, dimarih
Diubah oleh mamaproduktif 11-05-2021 04:50
evywahyuni
ketanggung1706
Richy211
Richy211 dan 9 lainnya memberi reputasi
10
4.6K
35
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan