- Beranda
- Komunitas
- KOMPAK (Komunitas Penulis Aktif Kreatif)
Unik dan Bawa Hoki, Tumbuhan Ini Bisa Dijadikan Tanaman Hias, Dapat Berbuah Juga Loh!


TS
muyasy
Unik dan Bawa Hoki, Tumbuhan Ini Bisa Dijadikan Tanaman Hias, Dapat Berbuah Juga Loh!
Assalamu'alaikum Gansis
Hai hai Gansis. Selamat pagi dan selamat menjalankan aktivitas.

Musim penghujan seperti ini sangat pas untuk bercocok tanam. Dikarenakan tumbuhan yang kita tanam akan cepat tumbuh subur.
Banyak yang hobi bercocok tanam dengan media pot atau polibek. Bisa juga pot gantung untuk tanaman hias yang diminati. Jika ditata dengan rapi dengan bermacam-macam tanaman maupun bunga pada pot menambah sedap dipandang mata. Mata akan segar kembali memandang tanaman yang kita tanam tumbuh subur.
Namun, tidak semua tumbuhan yang kita tanam sehari-hari akan subur terus jika musim berganti. Musim kemarau menjadikan semuanya harus bekerja keras untuk memperhatikan tanamannya. Kenapa? Kalau tidak kita beri air pada saat musim kemarau, bunga atau tanaman dalam pot akan layu dan mati. Jadi sia-sia kan selama ini menanamnya.
Bagaimana jika menanam tumbuhan yang bisa bertahan pada minim air?

Tanaman buah naga mini ini yang cocok. Sekarang menjadi terkenal karena buahnya yang imut. Selain itu, dapat dijadikan tanaman hias dengan cara menanamnya pada pot kecil. Cara merawatnya mudah karena tidak membutuhkan air terlalu banyak. Bisa ditaruh pada pot gantung juga karena bagus untuk dijadikan tanaman hias.
Buah naga mini ini hampir mirip dengan buah naga biasanya. Perbedaannya adalah buah naga mini ini tumbuh melingkar-lingkar dan sulurnya sedikit tebal. Maka dari itu, ujung tanaman buah naga ini harus diikat dengan tali supaya tumbuh lurus bergerak mengikuti tali yang diikat. Namun, talinya jangan terlalu panjang agar batang buah naga mini tidak patah nantinya.

Buah naga mini sebesar bola ping pong. Kulitnya tidak mempunyai sirip seperti buah naga, tetapi daging buah naga mini warnanya putih seperti buah naga pada umumnya. Dagingnya dapat dimakan langsung. Rasanya manis tetapi sedikit langu dan sedikit pahit.
Tanaman ini begitu populer saat hari Imlek kemarin. Warna kulitnya merah yang mempunyai arti baik dan pembawa keberuntungan bagi perayaan Hari Raya Imlek.
Apalagi buah naga mini masih jarang diketahui orang. Tak ayal, banyak yang berlomba-lomba mendapatkannya. Bonusnya lagi banyak yang menjual secara online.
Musim hujan sekarang ini, buah naga mini banyak yang berbunga dan berbuah. Tanamannya juga cepat subur. Selain dapat bertahan jika musim kemarau tiba, diharuskan tiap hari menyiramnya dengan air meskipun sedikit.
Selain dijadikan tanaman hias dan buahnya dapat dimakan, tanaman buah naga mini banyak diminati bagi kalangan pecinta tumbuhan. Nah, jadi masukkan list untuk dijadikan tanaman hias favorit kalian ya.
Hai hai Gansis. Selamat pagi dan selamat menjalankan aktivitas.

Musim penghujan seperti ini sangat pas untuk bercocok tanam. Dikarenakan tumbuhan yang kita tanam akan cepat tumbuh subur.
Banyak yang hobi bercocok tanam dengan media pot atau polibek. Bisa juga pot gantung untuk tanaman hias yang diminati. Jika ditata dengan rapi dengan bermacam-macam tanaman maupun bunga pada pot menambah sedap dipandang mata. Mata akan segar kembali memandang tanaman yang kita tanam tumbuh subur.
Namun, tidak semua tumbuhan yang kita tanam sehari-hari akan subur terus jika musim berganti. Musim kemarau menjadikan semuanya harus bekerja keras untuk memperhatikan tanamannya. Kenapa? Kalau tidak kita beri air pada saat musim kemarau, bunga atau tanaman dalam pot akan layu dan mati. Jadi sia-sia kan selama ini menanamnya.
Bagaimana jika menanam tumbuhan yang bisa bertahan pada minim air?

Tanaman buah naga mini ini yang cocok. Sekarang menjadi terkenal karena buahnya yang imut. Selain itu, dapat dijadikan tanaman hias dengan cara menanamnya pada pot kecil. Cara merawatnya mudah karena tidak membutuhkan air terlalu banyak. Bisa ditaruh pada pot gantung juga karena bagus untuk dijadikan tanaman hias.
Buah naga mini ini hampir mirip dengan buah naga biasanya. Perbedaannya adalah buah naga mini ini tumbuh melingkar-lingkar dan sulurnya sedikit tebal. Maka dari itu, ujung tanaman buah naga ini harus diikat dengan tali supaya tumbuh lurus bergerak mengikuti tali yang diikat. Namun, talinya jangan terlalu panjang agar batang buah naga mini tidak patah nantinya.

Buah naga mini sebesar bola ping pong. Kulitnya tidak mempunyai sirip seperti buah naga, tetapi daging buah naga mini warnanya putih seperti buah naga pada umumnya. Dagingnya dapat dimakan langsung. Rasanya manis tetapi sedikit langu dan sedikit pahit.
Tanaman ini begitu populer saat hari Imlek kemarin. Warna kulitnya merah yang mempunyai arti baik dan pembawa keberuntungan bagi perayaan Hari Raya Imlek.
Apalagi buah naga mini masih jarang diketahui orang. Tak ayal, banyak yang berlomba-lomba mendapatkannya. Bonusnya lagi banyak yang menjual secara online.
Musim hujan sekarang ini, buah naga mini banyak yang berbunga dan berbuah. Tanamannya juga cepat subur. Selain dapat bertahan jika musim kemarau tiba, diharuskan tiap hari menyiramnya dengan air meskipun sedikit.
Selain dijadikan tanaman hias dan buahnya dapat dimakan, tanaman buah naga mini banyak diminati bagi kalangan pecinta tumbuhan. Nah, jadi masukkan list untuk dijadikan tanaman hias favorit kalian ya.
Gresik, 16 Maret 2021
Sumber narasi : oppri
Sumber pict : di sini, di sini
Referensi : di sini






firdainayah dan 22 lainnya memberi reputasi
23
2.8K
103


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan