- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Ngeri, Militer Rusia Dikabarkan Telah Mengembangkan Senjata “Tsunami Radioaktif”


TS
andretarina
Ngeri, Militer Rusia Dikabarkan Telah Mengembangkan Senjata “Tsunami Radioaktif”







Baru-baru ini, Rusia dikabarkan telah mengembangkan desain senjata nuklir yang mampu meledak di sepanjang dasar laut dan sepanjang garis pantai untuk membanjiri daerah itu dengan apa yang oleh seorang pejabat militer gambarkan sebagai "Tsunami radioaktif".
Senjata nuklir, yang disebut Torpedo Poseidon 2M39tersebut, membuat para ahli prihatin.
Mengutip dari laporan CNN, para ahli khawatir karena gelombang radioaktif berpotensi menghancurkan kota-kota di pesisir dan membuat sebagian besar tanah tidak dapat dihuni untuk jangka waktu yang lama. Meskipun senjata itu dianggap sebagai lelucon yang tidak mungkin secara teknologi selama bertahun-tahun, tes militer Rusia baru-baru ini dan aktivitas lainnya di Kutub Utara sekarang memberikan kredibilitas baru terhadap ancaman tersebut.
Mengutip dari laporan CNN, para ahli khawatir karena gelombang radioaktif berpotensi menghancurkan kota-kota di pesisir dan membuat sebagian besar tanah tidak dapat dihuni untuk jangka waktu yang lama. Meskipun senjata itu dianggap sebagai lelucon yang tidak mungkin secara teknologi selama bertahun-tahun, tes militer Rusia baru-baru ini dan aktivitas lainnya di Kutub Utara sekarang memberikan kredibilitas baru terhadap ancaman tersebut.
Christopher A Ford, mantan asisten menteri luar negeri untuk Keamanan Internasional dan Non-Proliferasi, mengatakan kepada CNN tahun lalu bahwa senjata mengerikan itu dirancang untuk "membanjiri kota-kota pesisir AS dengan tsunami radioaktif."
Dalam laporannya, Poseidon 2M39 pertama kali diumumkan pada 2015, CNN melaporkan, sebelum sekarang para ahli di luar Rusia menganggap senjata ini sebagai senjata "macan kertas", atau bagian teknologi yang terdengar menakutkan tetapi tidak efektif, dan hanya berfungsi sebagai pemberi rasa takut bagi musuh.

Tapi sekarang tampaknya Rusia bergerak maju dengan keberhasilan tes Poseidon - serta untuk senjata berteknologi tinggi lainnya seperti rudal hipersonik - dan para ahli juga ikut memperhatikan perkembangan ini.
"Ini benar-benar sebuah proyek yang akan digunakan untuk menakut-nakuti, sebagai kartu negosiasi di masa depan, mungkin dalam pembicaraan pengendalian senjata,"kata profesor hubungan internasional Institut untuk Studi Pertahanan Norwegia Katarzyna Zysk kepada CNN.
“Tapi untuk melakukannya, itu harus kredibel. Ini sepertinya nyata.” jelasnya lebih lanjut.
Sebuah bom yang dapat memicu tsunami mematikan yang terbuat dari air radioaktif berbahaya di kota-kota besar, secara obyektif, memang menakutkan. Namun, selain implikasi militer dan sosial politik, serangan Poseidon 2M39 juga akan menyebabkan kerusakan lingkungan yang parah yang akan berlangsung selama beberapa dekade.


“Kami khawatir secara ekologis. Ini bukan hanya teori. sebenarnya, kami telah melihat kecelakaan serius dalam beberapa tahun terakhir, ” Wakil Laksamana Nils Andreas Stensønes, kepala intelijen Norwegia, mengatakan kepada CNN. Potensi kontaminasi nuklir benar-benar ada.

Gg geming, niat amat kayaknya nih uncle Putin, ampe buat senjata gituan, bahkan kalau ane ga salah inget, dulu jaman2 Tsunami Aceh ada juga tersiar kabar (hoax atau bukan ane ga paham) kalo penyebabnya itu Bom Hidrogen
tapi entahlah, ane gak terlalu nganu sama pendapat teori kontrasepsi



Btw, kalau menurut gansis sekalian gimana nih? Update komentnya yak jan lupa muehehehe
Dan yah, sekian thread dari ane kali ini, thanks buat yang sudah mampir dimari yak, jangan lupa tinggalkan jejak berupa comment, share, dan saling berbagi cendols ~



Last but not least, stay tune for another thread yak
Byeeee ~




Sumber : Disini | Narasi : Pribadi | Sumber Gambar : Google Images
Copyright © 2015 - 2021 Andretarina™
All Rights Reserved | Member of Thread Creator Gen. 1 - KASKUS


Gg geming, niat amat kayaknya nih uncle Putin, ampe buat senjata gituan, bahkan kalau ane ga salah inget, dulu jaman2 Tsunami Aceh ada juga tersiar kabar (hoax atau bukan ane ga paham) kalo penyebabnya itu Bom Hidrogen
tapi entahlah, ane gak terlalu nganu sama pendapat teori kontrasepsi



Btw, kalau menurut gansis sekalian gimana nih? Update komentnya yak jan lupa muehehehe
Dan yah, sekian thread dari ane kali ini, thanks buat yang sudah mampir dimari yak, jangan lupa tinggalkan jejak berupa comment, share, dan saling berbagi cendols ~



Last but not least, stay tune for another thread yak
Byeeee ~




Sumber : Disini | Narasi : Pribadi | Sumber Gambar : Google Images
Copyright © 2015 - 2021 Andretarina™
All Rights Reserved | Member of Thread Creator Gen. 1 - KASKUS

Diubah oleh andretarina 08-04-2021 11:18






rony25 dan 20 lainnya memberi reputasi
21
7.8K
74


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan