Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

nurulfianaAvatar border
TS
nurulfiana
Wajib Tahu! 6 Ciri-Ciri Skincare Yang Dapat Mengubah Hidupmu
Wajib Tahu! 6 Ciri-Ciri Skincare Yang Dapat Mengubah Hidupmu


Sista pasti pernah kebingungan untuk membeli produk skincare yang cocok dan memberikan hasil yang memuaskan, tentunya dengan harga yang tidak menguras kantong. Eits, hati-hati jika Sista menjadikan hal tersebut sebagai patokan dalam memilih produk skincare.

Perawatan wajah adalah investasi untuk masa depan, jadi pilihlah skincare yang aman tanpa efek samping jangka panjang. Merasa cocok dengan suatu produk pada saat awal-awal pemakaian, dibarengi hasil yang 'wah' secara instan, patut dipertanyakan kandungan dalam produk tersebut. Bisa jadi terdapat merkuri dan hidroquin yang sangat berbahaya bukan hanya untuk kulit wajah, tetapi saraf dan ginjal bisa terkena dampaknya.

Ciri-Ciri Skincare Berbahaya

Wajib Tahu! 6 Ciri-Ciri Skincare Yang Dapat Mengubah Hidupmu


Berbagai merk skincare kini banyak dijual di pasaran yang mengklaim dapat memutihkan wajah, ada yang hasilnya cepat dan ada yang membutuhkan waktu hingga berbulan-bulan. Biasanya orang-orang cenderung lebih tergiur pada produk yang dapat memberikan hasil secara cepat.

Sebelum memutuskan untuk membeli produk skincare dengan hasil cepat tersebut, sebaiknya teliti sekali lagi. Jika tidak memenuhi ciri-ciri skincare aman di bawah ini, sudah pasti produk tersebut abal-abal.

1. Bermerk

Ciri-ciri skincare berbahaya yang pertama adalah tidak ada merk. Biasanya produk dikemas dalam wadah polosan tanpa merk, hanya ditempel tulisan jenis produk.

2. Ingredients

Sista jangan pernah membeli produk skincare yang tidak terdapat ingredients/bahan baku. Ibaratkan saja pada makanan. Sebelum memasak kita pasti memilih terlebih dahulu bahan-bahan yang akan kita masak, dipilih yang segar dan baik untuk dikonsumsi agar tubuh tetap sehat. Sama dengan skincare, kita harus tahu bahan apa saja yang dimasukkan ke dalam skincare tersebut. Jangan sampai kita mengoleskan bahan-bahan berbahaya pada kulit wajah, bukannya sehat malah membuat kulit rusak.

3. Cara Penggunaan

Cara penggunaan produk skincare mungkin terdengar sepele, namun sebenarnya ini sangat penting. Akan percuma membeli produk skincare semahal dan sebagus apapun bila salah cara penggunaannya, hasilnya tidak akan maksimal. Apalagi jika produknya abal-abal, jangan harap punya kulit waiah mulus nan glowing bak Yoona SNSD.

4. Tempat Produksi Produk

Hal yang sering dilewatkan saat membeli produk skincare adalah tempat produksinya. Kenapa hal ini penting untuk diperhatikan? Karena untuk memastikan bahwa produk tersebut produksinya secara legal di Indonesia.

5. No BPOM

No BPOM wajib ada pada produk skincare. Jika Sista tidak menemukan no BPOM pada kemasan produk, sebaiknya jangan membeli dan memakai produk tersebut. Bisa jadi produk tersebut dijual secara ilegal dan memberikan efek samping berbahaya.

6. No Batch dan Exp Date

Setiap produk skincare memiliki waktu kadaluwarsa, jangan menggunakan produk yang sudah terlewst tanggal kadaluwarsanya. Sementara no batch, jika BPOM menemukan kandungan berbahaya(karena cacat produksi, dll) pada produk skincare yang terlanjur dipasarkan, maka BPOM akan menarik semua produk pada batch tersebut.

Nah, itu dia 6 ciri-ciri yang harus ada pada produk skincare. Jika Sista tidak menemukan salah satu atau semua ciri di atas pada produk skincare, sebaiknya jangan membeli produk tersebut. Sudah dipastikan produk tersebut abal-abal. Ingat, jangan tergiur dengan hasil instan dan harga murah.

Mungkin ada di antara Sista yang berpikiran pengen beli produk yang bagus dan aman, tapi harganya mahal. Tenang Sista, tidak semua produk skincare yang bagus dan aman dibanderol dengan harga mahal. Yang mahal justru niat kita untuk mencari tahu mana produk yang aman dan tidak. Jadi mulailah untuk mengumpulkan niat tersebut dari sekarang.

Apapun keputusan Sista di masa sekarang adalah yang akan menentukan kehidupan Sista di masa mendatang, termasuk dalam memilih skincare. Ingin masa depan dengan kulit sehat dan tetap terlihat awet muda atau kulit rusak penuh jerawat dan flek hitam? Tentukan pilihanmu sekarang.

Sekian untuk thread kali ini, semoga menambah wawasan Sista dan menjadi lebih bijak dalam pemilihan produk untuk tubuh.




Sumber : Google dan YouTube
Pict : Pinterest
dhinyzfrn
tien212700
Alfan.Frink
Alfan.Frink dan 5 lainnya memberi reputasi
6
3.9K
59
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan