- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Sebuah Mobil Disulap Jadi Traktor, Inovasi Unik untuk Membajak Sawah


TS
novaajinugroho
Sebuah Mobil Disulap Jadi Traktor, Inovasi Unik untuk Membajak Sawah

Mobil adalah sebuah kendaraan berbahan bakar bensin, solar atau yang kekinian sudah berbahan bakar listrik. Mobil diciptakan sebagai kendaraan aman dan nyaman pengganti kereta kuda pada jaman nya, jika panas tidak kepanasan jika hujan tidak kehujanan. Mobil pertama kali ditemukan oleh ilmuwan bernama Karl Friedrich Benz atau Karl Benz di Jerman pada tahun 1878.
Dan sampai saat ini muncul inovasi-inovasi baru atau bermacam-macam jenis mobil yang bisa kita lihat atau kita miliki. Dimulai dari inovasi bahan bakar nya, kecepatan nya, teknologi nya, sampai-sampai ada mobil tanpa awak loh bre, jadi mobil itu dijalan kan dengan teknologi AI atau intelgen agency.
Buset dah semakin kesini makin unik saja mobil-mobil nya, malah beberapa tahun belakangan ini di negara sakura jepang sedang mengembangkan inovasi mobil yang agak gila bre yaitu mengembangkan mobil terbang. Industry penerbangan dimasa depan mungkin bakal hilang.

Nah di Indonesia sendiri tak kalah inovasi dalam mengembangkan mobil, jadi beredar sebuah video yang di upload oleh akun instagram @otoclassics. Dalam video tersebut memperlihatkan sebuah mobil yang di sulap jadi traktor untuk membajak sawah.
Dan jika benar-benar di amati ban depan dan belakang mobil di tambahkan roda traktor, lengkap dengan alat pengait tanah di belakang nya dan beberapa orang ada di belakang menunggangi pengait tersebut layak nya menjalankan mesin traktor pada umum nya.
Walaupun seperti traktor tapi tetap rasanya seperti menyetir mobil pada umum nya, bisa dibilang sensasi nya seperti berkendara dengan mobil off road. Dalam video tersebut sangat jelas untuk jenis mobil yang di gunakan adalah Daihatsu Taft, dimana mobil tersebut memang di gunakan untuk melaju di kondisi segala medan.
Spoiler for Cek video nya disini.:
Meskipun terlihat agak aneh mengubah mobil jadi traktor adalah inovasi unik dan cukup incredible, mungkin Cuma ada di Indonesia. Dan gak semua petani bisa berfikir dan mau mengubah sebuah mobil jadi traktor untuk membajak sawah. Karena biasa nya orang membeli mobil ya sebagai kendaraan menempuh perjalanan jauh, misal panas gak kepanasan atau hujan gak kehujanan.
Masyarakat Indonesia memang penuh dengan orang-orang punya ide-ide brilian. Disamping mengunakan mobil sebagai traktor ada keuntungan nya bre,
yang pertama gak perlu menyiksa kerbau di jadikan alat untuk membajak sawah, kasian juga kan kerbau nya gak tahu apa-apa di suruh membajak sawah mana di pecut lagi. Ini termasuk hal yang tidak terpuji.
Yang kedua, jika mengunakan traktor pada umum nya mungkin pak tani bakal kepanasan dan kulit nya cepet item lantas terlihat banyak kerut di wajah. Nah kalau pake mobil mungkin bakal gak kepanasan lagi, kulit pun jadi lebih cerah dan gak dakian. Dan gak perlu juga beli sunbblock untuk iritasi karena terkena sinar matahari.
Yang ketiga, Cuma modal bensin 1-2 liter sawah sudah siap buat di tanami bibit padi. Bisa dibilang irit waktu, tenaga dan biaya, sungguh inovasi yang gokil menurut ane bre.
Untuk kekurangan nya mungkin hampir tidak ada bre, karena mobil yang di pakai adalah jenis Daihatsu Taft jadi tidak masalah jika digunakan untuk membajak sawah. Tapi akan lebih banyak kekurangan nya jika jenis mobil yang di gunakan lain, bisa-bisa sekali bajak sawah langsung ngadat seperti jazz atau mobil sedan.

Di samping itu juga malah jadi mobil multi fungsi dimana ketika waktu nya bercocok tanam tinggal pasang ban traktor yang di modif dan setelah selesai masa bercocok tanam tinggal dilepas sebagai mana mobil pada umum nya.
Nah itu dia thread mobil di sulap jadi traktor, apakah agan minat mengubah mobil jadi traktor?? Komen ya di bawah terkait video tersebut dan terimakasih sudah membaca, semoga bermanfaat.
Penulis: novaajinugroho
narasi: opini pribadi
Sumber video: link
Diubah oleh novaajinugroho 19-02-2021 04:44






Feraldi.Noval dan 7 lainnya memberi reputasi
8
2.5K
44


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan