Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ulungrinjaniAvatar border
TS
ulungrinjani
Hino RK8 R260, Sasis Bus Terlaris di Pulau Jawa
emoticon-2 Jempolselamat datang di thread ulungrinjaniemoticon-Salaman


Hino RK8 R260, Sasis Bus Terlaris di Pulau Jawa


Halo Gan, pada sehat semua kan? Nah, kali ini ane bakal bahas tentang sasis bus nih, Hino RK8 R260 yang merupakan sasis bus terlaris di Pulau Jawa.

Hino RK8 yang dibanderol hanya 800 jutaan OTR, perawatan yang murah dan gampang, bisa dipasangi body SHD dan lain-lain sudah cukup untuk menjadikan sasis ini sebagai sasis paling laris di Pulau Jawa. Bagaimana tidak, jika Agan duduk di pinggir jalur tol Cipali misalnya, ane yakin setiap menit ada bus dengan sasis Hino RK8 yang lewat.

Soal spesifikasi dan fitur Hino RK8, terbilang cukup rendah dibanding kompetitornya, tapi sekali lagi, sasis ini dibanderol dengan harga yang lebih rendah sekitar 100 jutaan dibanding kebanyakan kompetitornya. Ya, ada harga ada rupa Gan. 

Spesifikasi dan fitur Hino RK8 adalah:

-Mesin J08E-UF, berkapasitas 7.684 cc 6 silinder segaris, dengan tenaga 260PS pada 2500rpm, serta torsi 76kgm pada 1500rpm, posisi di belakang sasis
-Dimensi panjang 11,470 meter, lebar 2,440 meter, serta wheelbase 6 meter
-Suspensi leaf spring, bisa diupgrade ke air suspension yang menggunakan udara
-Transmisi manual 6 percepatan, dengan 1 gigi mundur
-Ladder Frame chassis with power steering.

Hino RK8 R260, Sasis Bus Terlaris di Pulau Jawa

Biaya perawatan dan perbaikan Hino RK8 terbilang lebih murah dibanding kompetitornya. Sparepartnya pun sangat mudah dicari karena Hino RK8 ini kebanyakan menggunakan sparepart yang sama dengan truk Hino 500, yang sangat banyak berkeliaran di jalanan Indonesia saat ini, serta Hino memiliki jaringan Service Center yang terbilang sangat luas di Indonesia.

Hino RK8 juga masih berstandar emisi Euro 2, jadi hanya bermodal solar subsidi 5 ribuan, sudah bisa jalan dengan lancar tanpa kendala. Tetapi ya ga "sehijau" kompetitor sebelah yang udah Euro 3.

Harga bekasnya juga relatif cukup stabil, sebab Hino merupakan anak perusahaan dari Toyota, yang harga bekas produknya cukup stabil.

Oh iya, Hino RK8 sistem mesinnya masih mekanik, seperti Mercedes Benz OH 1521 yang juga banyak ditemui di Indonesia. Jadi, crew bus mudah untuk melakukan perbaikan sendiri saat mengalami trouble di tengah jalan, tidak seperti kebanyakan kompetitornya yang sudah menggunakan sistem elektrik.

Hino RK8 R260, Sasis Bus Terlaris di Pulau Jawa
sumber gambar

Sasis yang paling laris satu ini juga bisa dipasangi body SHD dan bisa dipasangi Air Suspension tanpa kendala. Bandingkan dengan sasis diatasnya, seperti Mercedes Benz OH 1626 dan Hino RN285 yang tidak bisa dipasangi body SHD.

Walau memiliki tenaga yang lebih rendah dibanding kompetitornya, entah kenapa Hino RK8 lebih jago di tanjakan. Mungkin karena faktor sistemnya yang masih mekanikal membuat Hino RK8 ini lebih jago di tanjakan.

Namun, yang namanya kelebihan, tentu tak terlepas dari kekurangan. Mulai dari kapasitas oli yang hanya 12.7 liter, sampai bentuk setir dan speedometer yang outdated sekali, bandingkan dengan speedometer dan setir milik kompetitornya yang sudah sangat modern seperti mobil-mobil zaman now.

Spoiler for RK8 vs OH 1526:

Hino RK8 memang sangat laku di Pulau Jawa, tapi tidak di Pulau Sumatera. PO-PO bus dari Pulau Sumatera kebanyakan masih mengandalkan merk Mercedes-Benz, yang memang sudah teruji ketangguhannya di jalanan Sumatera, serta memiliki kapasitas oli yang jauh lebih besar sehingga kendaraan tidak akan mudah overheat. Coba lihat garasi-garasi PO-PO di Pulau Sumatera. Pasti isinya kebanyakan atau malah semuanya menggunakan Mercedes-Benz atau merk Eropa lain.

Jadi, gimana, minat beli bus dengan sasis ini? Jangan lupa komeng dibawah ya Gan!

Sumber   : Narasi pribadi
Referensi: 123

emoticon-Cendol Ganemoticon-I Love Indonesiaemoticon-Shakehand2

Diubah oleh ulungrinjani 04-02-2021 23:39
fc88
tien212700
banditos69
banditos69 dan 28 lainnya memberi reputasi
29
7.8K
98
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan