Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

alpukatcokelatAvatar border
TS
alpukatcokelat
7 Tren Warna Cat Rumah Minimalis di Tahun 2019, Mana yang Paling Kamu Suka?
Resolusi renov rumah ane tahun ini kayanya dimulai dari cat dinding aja dulu. Soalnya gampang dan bisa langsung kelihatan gitu kan bedanya. Orang-orang rumah ane malah pengen warna yang lagi ngetren, sayangnya ane kurang paham sih soal tren. Jadi ngulik dulu deh di Internet.

Terus, ane nemuin artikel ini yang ngebahas soal tren warna cat dinding rumah. Siapa tau agan juga ada yang butuh info tren warna cat dinding rumah. Cekidot!

***


7 Tren Warna Cat Dinding Rumah Minimalis di Tahun 2019


7 Tren Warna Cat Rumah Minimalis di Tahun 2019, Mana yang Paling Kamu Suka?

Warna eksterior dan interior rumah sesungguhnya dapat menjadi cerminan karakter penghuninya. Namun, tidak ada salahnya jika kamu ingin mengikuti tren warna rumah yang sedang ada. Pasalnya, mengubah warna dinding rumah juga bisa mengubah nuansa di rumah.

Penasaran warna-warna rumah minimalis yang diperkirakan bakal ngetren di tahun 2019? Yuk, intip selengkapnya di bawah ini!

1. Abu-abu Muda

Jika kamu lebih suka warna-warna grayscaleatau monokrom, cat dinding warna abu-abu muda cocok banget buat kamu. Bagi para pemilik rumah minimalis, warna abu-abu memang paling sering digunakan untuk dinding. Di tahun 2019 ini, kamu bisa menambah undertone ungu pada cat abu-abu untuk menambah kesan misterius, tapi tetap hangat. Tidak ada salahnya kamu mencoba warna abu-abu muda yang berbeda, kan?

2. Biru Keabuan

7 Tren Warna Cat Rumah Minimalis di Tahun 2019, Mana yang Paling Kamu Suka?

Warna biru memang selalu diminati. Mulai dari biru tua hingga biru muda, semua cocok diaplikasikan pada berbagai jenis ruangan. Nuansa yang dihadirkan oleh warna ini adalah kasual, hangat, dan lembut. Di tahun 2019, warna biru yang cenderung mengarah ke abu-abu akan semakin naik popularitasnya. Tertarik untuk mencobanya juga?

3. Pastel

Warna pastel memang menghadirkan kesan yang sangat netral dan kalem pada ruangan. Warna ini sangat fleksibel, bisa digunakan di dapur, ruang tengah, ataupun kamar tidur. Selain itu, warna pastel yang netral juga cocok diaplikasikan pada ruangan yang memiliki dekorasi minimalis ataupun vintage sekalipun.

4. Mustard

Untuk kamu yang ingin memberikan sentuhan warna yang sedikit cerah di rumah minimalis, bisa coba mengaplikasikan warna mustard ini. Warna ala emas yang lebih kalem ini diperkirakan akan menjadi salah satu warna cat dinding yang banyak diminati di tahun 2019. Namun, warna mustard ini cocoknya hanya digunakan pada satu bagian dinding saja agar tidak terlalu berlebihan.

5. Krem Muda

7 Tren Warna Cat Rumah Minimalis di Tahun 2019, Mana yang Paling Kamu Suka?

Warna dinding krem muda atau hazelnut memang tidak pernah turun popularitasnya. Warna klasik ini selalu berhasil membangun nuansa yang hangat di dalam ruangan. Selain itu, warna krem muda juga mudah dikombinasikan dengan furnitur atau dekor favoritmu. Biasanya, warna ini diaplikasikan pada ruangan-ruangan yang ramai seperti ruang tengah. Coba cat dinding rumahmu dengan warna ini untuk suasana yang lebih terang, tapi tetap kalem. Selain itu, ruangan juga akan terasa lebih terang.

6. Hijau Tosca Tua

Warna ini akan menampilkan kesan ruangan yang elegan dan berkarakter kuat. Tentu saja, warna hijau tosca tua ini tidak akan mengurangi kenyamanan ruangan. Rekomendasi pengaplikasian warna ini adalah pada ruangan yang cenderung luas dan memiliki penerangan cukup. Tujuannya, agar ruangan tetap terasa leluasa dan tidak tampak terlalu gelap.

7. Karamel

Menghadirkan warna-warna yang dekat dengan bumi seperti karamel akan memberikan kesan yang kalem dan menenangkan. Warna karamel tidak akan membuat ruanganmu terasa berlebihan. Malah, ruanganmu tersebut akan jadi semakin nyaman dan bikin betah!

***

SUMBER: Blog GO-FIX

Gimana, gan? Paling suka warna yang mana nih? Ane kayanya bakal ambil warna biru abu-abu buat di ruang tidur biar lebih kalem gitu suasananya.
Diubah oleh alpukatcokelat 08-01-2019 04:44
0
6.4K
7
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan