- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Jagalah Perjaka Lo Hanya Untuk Istri Lo Nanti, Hari Gini Masih Perjaka!! Keren Sih.


TS
.Boyo.
Jagalah Perjaka Lo Hanya Untuk Istri Lo Nanti, Hari Gini Masih Perjaka!! Keren Sih.

Hi guys, masih setia menjadi pembaca thread gw yang jauh dari kata bermakna apalagi berfaedah? Syukurlah, gw hanya bisa doakan kalian yang baca thread gw di segerakan jodohnya bila yang jomblo, bila yang sudah menikah tidak ada tuh yang namanya KB alias keluarga berantakan.
Ok, guys kali ini gw mau bahas masalah sensitif tapi banyak yang penasaran sih. Apakah hari ini lo masih perjaka?
Kalau masalah keperawanan pada wanita sudah banyak yang membahas, bahkan gadis perawan saat ini walau jumlahnya masih banyak di Indonesia tapi semakin hari karena banyaknya pergaulan yang salah jalan keperawanan kini agak sulit untuk di pertahankan.

Lantas bagaimana dengan perjaka?
Untuk membuktikan perjaka atau tidak agak sulit, bahkan banyak artikel yang membahas tentang masalah keperjakaan tapi hampir semuanya tak akurat. Yang akurat itu mungkin hanya pakai detektor kebohongan kayaknya!!
Walau banyak artikel yang mengulas cara mengetahui tentang perjaka, dari dengkul kopong sampai bagian paha yang kendor itu menandakan sudah tidak perjaka, tetap saja hal itu hanya teori yang bisa saja salah.
Perjaka atau tidak bagi laki-laki jelas tak terlihat secara fisik, apalagi kalau kamu mimpi basah akan keluar dah tuh cairan khas untuk membuahi indung telur, bahasa kerennya adalah nocturnal emission. Ejakulasi yang normal dilakukan pada kaum lelaki ini menandakan ia telah dewasa secara fisik, bila lelaki ini melakukan coitus bisa mempunyai anak.

Menurut persentase sekitar 70% lelaki dengan rentang usia 21-25 sering mengalami mimpi basah, itu semua karena tidak adanya aktivitas seksual yang ia lakukan. Kandung kemih yang penuh menjadi salah satu penyebab mimpi basah terjadi, pertanyaannya apa seseorang yang mimpi basah sudah tidak perjaka?
Jelas jawabnya ya nggak dong, toh lelaki tadi hanya ejakulasi karena sebuah mimpi yang erotis. Bukan coitus kepada wanita, yup hari gini kalau lo masih perjaka buat gw sih keren banget.
Karena perjaka tidak bisa diraba, dirasa dan diterawang. Ia hanya bisa diketahui dari pernyataan kejujuran dari orang tersebut.

Saran aja sih buat kaum lelaki dimanapun anda berada, jaga keperjakaan anda hingga menikah dan setialah pada pasangan jangan sampai terkena penyakit kelamin. Perjaka disaat bumi semakin tua memang semakin langka, tapi berikanlah kesenangan pada pasangan pilihanmu hingga akhir menutup mata.

Sumber 1, 2
Pic google






catros dan 6 lainnya memberi reputasi
7
2.9K
55


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan