- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Ini Alasannya Kenapa Hantu Disetiap Negara Memiliki Bentuk Yang Berbeda-Beda


TS
Guinessha
Ini Alasannya Kenapa Hantu Disetiap Negara Memiliki Bentuk Yang Berbeda-Beda


Hallo gan, so kali ini gue bakalan bahas satu topik yang mistis, mungkin bakalan membuat sedikit merinding. Kali ini gue mau bahas mengenai kenapa hantu diIndonesia berbeda dengan hantu diLuar negeri. Nah, kita akan bahas dari sisi ilmu pengetahuannya agar dapat dipahami logika.

Hantu atau dedemit secara umum merujuk kepada roh atau arwah yang meninggalkan badan karena kematian. Definisi dari hantu pada umumnya berbeda untuk setiap agama, peradaban, maupun adat istiadat. Dalam banyak kebudayaan, hantu tidak didefinisikan sebagai zat yang baik maupun jahat. Sebutan setan, iblis, genderuwo, tuyul, kuntilanak dan sebagainya, lebih umum digunakan untuk merujuk kepada hantu yang jahat. Sedangkan hantu yang baik yang dianggap mempunyai kemampuan untuk menolong manusia, disebut dengan bermacam nama yang berbeda.
Berdasarkan konsensus ilmu pengetahuan, hantu itu bukan konsep yang sah secara ilmiah. Keberadaan mereka tidak dapat difalsifikasi dan kegiatan berburu hantu telah digolongkan sebagai ilmu semu atau pseudosains. Walaupun sudah diselidiki selama berabad-abad, tidak ada satu pun bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa suatu tempat dihuni oleh roh orang mati
Kepercayaan akan keberadaan dunia akhir dan roh-roh orang mati sudah ada semenjak manusia menganut kepercayaan animisme atau pemujaan roh nenek moyang pada masa sebelum manusia mengenal tulisan. Mereka diyakini menghuni tempat, objek atau orang tertentu yang terkait dengan mereka pada saat mereka masih hidup.


Baik, alasan kenapa hantu disetiap Negara berbeda karena ini didasari dari sudut pandang otak manusia masing masing. Hal tersebut juga berkaitan dengan pola aktivitas tak wajar yang terjadi di area lobus temporal otak. Sekarang coba bayangkan kenapa saat kita berada ditempat sepi/angker kita merasa seperti diikuti atau diperhatikan, ini karena aktivitas diarea lobus temporal diotak kita terjadi yang membuat kita menjadi berkhayal tentang sesuatu hal.

Bentuk hantu juga dipengaruhi dari pemikiran kita. Pikiran kita cendrung bakal berpikir cerita-cerita seram yang sering kita dengar dan bentuknya ini mengakibatkan didalam otak kita yang membuat pemikiran kita menjadi nyata yang sebenarnya itu tidak ada. Hal ini sering terjadi saat kita sedang sendirian ditempat gelap atau tempat yang sepi.
Inilah alasannya kenapa disetiap Negara memiliki bentuk hantu yang berbeda-beda. Karena aktivitas yang terjadi diotak kita membuat kita memvisualisaikan sesuatu bentuk seram yang pernah kita lihat atau dengar. Aktivitas diotak ini cenderung susah dikendalikan karena perasaan takut menyelimuti tubuh kita, tapi tidak mungkin kita dapat mengendalikannya.
Sumber Referensi : pendapat sendiri dan Dari Sini
Sumber Gambar : Google Image

Sumber Referensi : pendapat sendiri dan Dari Sini
Sumber Gambar : Google Image

Terimakasih udah pada baca






EriksaRizkiM dan 21 lainnya memberi reputasi
20
9.3K
130


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan