Kaskus

News

asilarahma0404Avatar border
TS
asilarahma0404
6 AGAMA DI INDONESIA DAN TEMPAT IBADAHNYA
6 AGAMA DI INDONESIA DAN TEMPAT IBADAHNYA

Negara Indonesia secara resmi mengakui ada 6 agama di Indonesia. Nah, bagi yang penasaran apa saja agama yang diakui secara resmi di Indonesia, berikut ini adalah daftar agama di indonesia dan tempat ibadahnya

1. Agama Islam
Agama islam termasuk salah satu agama besar di dunia dan merupakan agama dengan jumlah penganut terbesar di Indonesia. Berdasarkan pada hasil sensus tahun 2010, 87,18% dari 237.641.326 penduduk Indonesia adalah pemeluk Islam.
Tempat ibadah bagi penganut agama Islam adalah Masjid. Setiap harinya mereka menjalankan sholat wajib sebanyak 5 kali di Masjid.
• Merupakan sebuah agama di Indonesia dengan jumlah penganut terbesar di Negeri ini.
• Kitab Suci Agama Islam adalah Al-Qur’an.
• Agama Islam disebarkan pertama kali oleh Nabi Muhammad SAW.
• Agama ini muncul sekitar 1400-an tahun yang lalu.
• Tempat Ibadah Agama Islam adalah Masjid.
• Hari raya atau hari besar keagamaan Umat Islam yaitu antara lain : Muharram, Asyura, Maulud Nabi, Isra’ Mi’raj, Nuzurul Qur’an, Idul Fitri, Idul Adha, dan Tahun Baru Hijriah.

2. Agama Kristen Protestan
Agama Kristen juga merupakan agama yang besar dan memiliki jumlah pemeluk yang berjumlah besar di dunia. Di Indonesia sendiri, menurut hasil sensus 2010, jumlah pemeluk agama Kristen di Indonesia mencapai 6,96% dari 237.641.326 jumlah penduduk.
Tempat ibadah bagi pemeluk agama Kristen Protestan adalah Gereja.
• Merupakan salah satu agama di Indonesia yang diakui oleh pemerintah.
• Kitab Suci Agama Kristen adala Injil.
• Agama ini disebarkan oleh Isa Al Masih/ Yesus Kristus.
• Awal mula munculnya agama ini sekitar 2000 tahun yang lalu.
• Tempat ibadah Agama Kristen adalah Gereja.
• Hari-hari besar umat Kristen yaitu Natal, Jumat Agung, Paskah, Kenaikan Isa Al Masih, Pantekosta

3. Agama Katolik
Jumlah pemeluk agama Katolik di Indonesia berdasar hasil sensus tahun 2010 mencapai 2,9% dari 237.641.326 jumlah penduduk.
Tempat ibadah bagi pemeluk agama Katolik adalah Gereja,Kapel.
• Merupakan salah satu agama di Indonesia yang diakui oleh pemerintah.
• Kitab Suci Agama Kristen adala Injil.
• Agama ini disebarkan oleh Isa Al Masih/ Yesus Kristus atau Bunda Maria.
• Awal mula munculnya agama ini sekitar 2000 tahun yang lalu.
• Tempat ibadah Agama Kristen adalah Gereja.
• Hari-hari besar umat Kristen yaitu Natal, Jumat Agung, Paskah, Kenaikan Isa Al Masih, Pantekosta.

4. Agama Hindu
Jumlah pemeluk agama Hindu di Indonesia berdasarkan hasil sensus tahun 2010 mencapai 1,69% dari 237.641.326 jumlah penduduk.
Tempat ibadah bagi pemeluk agama Hindu adalah Pura.
• Merupakan salah satu agama di Indonesia yang diakui oleh pemerintah dan populer di pulau Bali.
• Kitab Suci Agama Hindu adalah Weda.
• Agama ini disebarkan oeh Santana Dharma.
• Awal mula Agama ini muncul sejak jama Prasejarah.
• Tempat ibadah Agama Hindu adalah Pura.
• Hari-hari besar agama Hindu yaitu Nyepi, Saraswati, Pagerwesi, Galungan, dan Kuningan.

5. Agama Buddha
Jumlah pemeluk agama Hindu di Indonesia berdasarkan hasil sensus tahun 2010 mencapai 0,72% dari 237.641.326 jumlah penduduk.
Tempat ibadah bagi pemeluk agama Buddha adalah Vihara.
• Merupakan salah satu agama di Indonesia yang diakui oleh pemerintah Indonesia.
• Kitab Suci Agama Buddha adalah Tripitaka.
• Awal mula agama ini disebarkan oleh Sidharta Gautama.
• Agama Buddha muncul sekitar 2500 tahun yang lalu.
• Tempat Ibadah Agma Buddha adalah Vihara.
• Hari-hari besar keagamaan umat Buddha yaitu Waisak dan Katina.

6. Agama Kong Hu Cu
Jumlah pemeluk agama Hindu di Indonesia berdasarkan hasil sensus tahun 2010 mencapai 0,05% dari 237.641.326 jumlah penduduk.
Tempat ibadah bagi pemeluk agama Kong Hu Cu adalah Litang / Klenteng.
• Merupakan salah satu agama di Indonesia yang diakui oleh pemerintah.
• Muncul karena banyak etnis Tionghoa yang tinggal di Indonesia.
• Awal mula munculnya Agama Kong Hu Cu sekitar 5 abad sebelum masehi.
• Kitab Suci Agama Kong Hu Cu adalah Wu Ching dan Shing Shu.
• Hari-hari besar agama Kong Hu Cu kita kenal dengan Imlek.


kksamanahAvatar border
nona212Avatar border
cellatoAvatar border
cellato dan 3 lainnya memberi reputasi
4
45.2K
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan