Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

partaioliangAvatar border
TS
partaioliang
Zeiss ZX1, Kamera dengan OS Android

Pertama kali Zeiss mengenalkan kamera Android ZX2 pada September 2018. Setelah itu tidak terdengar lagi kabar dari kemara tersebut. Dan baru sekarang kamera ini bisa dipesan di situs toko kamera Amerika Serikat, B&H.

Bicara spesifikasi, kamera ini dibekali dengan sensor full – frame 37 MP, dan lensa Zeiss Distagon T* 35mm f/2. Adanya sistem Android di kamera memungkinkan untuk menjalankan aplikasi Lightroom CC di layar sentuhnya yang berukuran 4,3 inci. Pengguna kamera ini juga bisa langsung mengedit foto di kamera ini. Jadi gak usah capek – capek buat pindahin dulu ke perangkat lain untuk diedit.

ZX1 juga menyediakan jendel bidik elektronik (EVF) dengan tingkat magnifikasi 0,74x. Terdapat pula konektivitas wireless berupa Bluetooth dan Wi – Fi. Kamera ini mempunyai rentang sensitivitas ISO 80 – 51.200, burst speed sebesar 3 fps, resolusi video hingga 4K 30 FPS atau full HD 60 FPS, dan beterai berkapasitas 3.190 mAh.


Bodi ZX1 mempunyai bodi minimalis dan minim tombol. Sebagian besar kendali dilakukan melalui layar sentuh, termasuk untuk menggonta – ganti mode pemotretan. Hanya terdapat tiga buah kenop fisik yang masing – masing berfungsi mengatur aperture lensa, kecepatan rana, dan tingkat ISO.

Dengan spesifikasi yang dimilikinya, perangkat ini bisa dipinang dengan mahar USD 6.000 dollar atau sekitar Rp 88,5 juta.



japarina
jiwaprana
tien212700
tien212700 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
3.6K
62
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan