Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

buncitbubarAvatar border
TS
buncitbubar
China Larang Produk Laut RI Gara-gara Ada Patogen Corona
China Larang Produk Laut RI Gara-gara Ada Patogen CoronaFoto: Internet/ebcitizen.com

Jakarta - 
China melarang masuk produk makanan laut (seafood) yang berasal dari eksportir Indonesia, PT Putri Indah. Pasalnya ditemukan jejak patogen virus Corona pada kemasan produk seafood tersebut.
Menurut Kantor Bea Cukai China partikel virus Corona ditemukan pada kemasan produk ikan layur beku. Disadur dari Strait Times, Sabtu (19/9/2020) perusahaan yang berbasis di Sumatera Utara itu tidak memberikan komentar lebih lanjut terkait larangan yang dikeluarkan oleh otoritas China.
China belakangan ini tengah memperketat produk impor dan makanan beku di tengah merebaknya pandemi virus Corona. Larangan kali ini bukan pertama kali terjadi, sejak Juni lalu China telah memberlakukan keputusan serupa setelah menemukan patogen virus Corona pada kemasan, wadah, hingga produk daging dan makanan laut.


Di awal September bea cukai China melaporkan hanya enam dari lebih dari 500.000 sampel yang dinyatakan positif Corona.

Pada Juli lalu, China melarang beberapa makanan, termasuk udang dari tiga perusahaan asal Ekuador. Pada Agustus lalu, giliran sayap ayam dari Brazil yang dilarang masuk ke Negeri Tirai Bambu.
Larangan impor China menuai aksi sinisme dari BPOM AS yang mengatakan apa yang mereka lakukan tidak bisa dibuktikan. BPOM AS mengatakan tidak ada bukti Corona dapat ditularkan melalui makanan dan kemasannya.
Di sisi lain, para peneliti China membalas pernyataan tersebut dengan bukti ilmiah yang membuktikan potensi virus Corona pada salmon dingin mungkin dapat menular selama lebih dari seminggu.


https://finance.detik.com/berita-eko...m=news_mostpop

Masak gak boleh retur barang?
nomorelies
nomorelies memberi reputasi
1
557
7
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan