- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- Kekoreaan
Taeyeon Ungkap Rutinitas Perawatan Wajah Cantiknya, Bisa Ditiru Nih


TS
rosea0276
Taeyeon Ungkap Rutinitas Perawatan Wajah Cantiknya, Bisa Ditiru Nih

foto : Soompi
Taeyeon merupakan salah satu idol yang dikenal memiliki wajah cantik, mulus dan awet muda. Meski sudah berusia kepala tiga dan belasan tahun berkarier di dunia musik Korea, wajah Taeyeon gak kalah dengan para idol rookie. Di balik wajahnya yang awet muda, tentu ada usaha dan perawatan yang Taeyeon lakukan secara ruting dong. Nah, idol kelahiran tahun 1989 itu membeberkan bagaimana perawatan rutin kulitnya dalam sesi bincang-bincang bareng 1stlook. Berikut langkah-langkah perawatan wajah Taeyeon yang bisa kamu tiru di rumah.
Rutinitas Pembersihan Wajah Taeyeon
Langkah 1 : Remover
Pembersihan make up menjadi langkah yang paling penting dalam rutinitas perawatan wajah. Untuk langkah pertama dalam pembersihan wajah, Taeyeon akan menggunakan pembersih make up terlebih dahulu (remoer). Remover ini berguna untuk menghapus semua make up dan kotoran yang menempel pada kulit wajahnya seharian.
Langkah 2 : Cleansing oil
Setelah selesai menggunakan remover, Taeyeon bakal menggunakan cleansing oil. Hal ini berguna untuk melawan tanda-tanda penuaan hingga jauh ke dalam pori. Selain itu karena tipe kulit Taeyeon adalah kering, maka langkah ini dibutuhkan untuk memberikan kelembaban pada wajahnya.
Langkah 3 : Cleansing foam
Setelah menggunakan cleansing oil, Taeyeon akan menggunakan cleansing foam untuk mencuci wajahnya. busa yang lembut dari pembersih wajah akan sangat bagus untuk sensitivitas kulitnya.
Skin Care Rutin Taeyeon
Selain soal pembersihan wajah, hal lain yang tak kalah penting adalah urutan perawatan wajah.
Langkah 1 : Essence
Tak seperti para idol lain, Taeyeon tak melewatkan penggunaan toner dan langsung menggunakan essence di pagi hari. Essence ini berguna untuk mengatasi masalah kulit seperti noda hingga kusam. Gak cuma di pagi hari, rutinas perawatan malam hari Taeyeon juga dimulai dengan essence, kadang untuk malam hari, ia bisa menggantikan essence dengan lotion pelembab.
Langkah 2 : Moisturizer
Baik untuk perawatan siang ataupun malam, Taeyen akan mengaplikasikan krim pelembab (moisturizer). Menurut Taeyeon akan bagus menggunakan moisturizer ketika wajahmu masih dalam kedaan wajah basah dengan produk sebelumnya. Karena krim akan mengunci kelembaban pada kulit dalam hidrasi maksimum.
Langkah 3 : Sunscreen dan krim madecassoside
Perawatan Taeyeon tak akan lengkap tanpa sunscreen. Sudah jelas ya gan sis penggunaan sunscreen atau tabir surya bertujuan untuk melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari. Untuk langkah yang satu ini, Taeyeon membeberkan merk tabir surya yang diguankannya. Taeyeon mengaku menggunakan Tabir Surya Ringan Super Air Fit dari A'Pieu. Untuk perawatan malam hari, di langkah ketiga ini Taeyeon akan mengganti sunscreen dengan krim madecassoside yang membantu merevitalisasi kulit. Taeyeon bahkan mengaku kerap kali mengoleskan beberapa lapis krim sebelum tidur.
Nah itu adalah skin care rutin yang dilakukan Taeyeon sehari-hari. Sebagai tambahan, Taeyeon juga memiliki skin care khusus yang dia lakukan sebelum melakukan pengambilan gambar sebagai bagian rutinitasnya sebagai artis.

foto : Dispatch
Taeyeon akan memakai regenerative cream. krim itu akan menenangkan dan menutrisi kulit yang mengalami dehidrasi dan meningkatkan kecerahan tekstur. Setelah mengaplikasikan krim tersebut, Taeyeon akan menggunakan masker karet. Masker karet ini bukan masker dari karet loh ya, tapi masker yang berasal dari gel tebal yang membentuk masker dan bisa dikelupas saat dikeringkan. Produk ini idel untuk menjangkau seluruh wajah dan bisa membantu penyerapan perawatan kulit yang sebelumnya diaplikasikan.
Sumber




kudanil.la dan mentarisfr memberi reputasi
2
308
3


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan