- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Tenaga Medis yang Gugur Bakal Dapat Santunan Rp300 Juta dan Anugerah Bintang Jasa
TS
estebanvis
Tenaga Medis yang Gugur Bakal Dapat Santunan Rp300 Juta dan Anugerah Bintang Jasa
JAKARTA, HALUAN.CO -Menko Polhukam Mahfud MD mengatakan, tenaga medis yang gugur dalam penanganan virus Covid-19, selain menerima insentif setiap bulan dan uang santunan, juga akan dianugerahi bintang jasa.
Mengapa ini penting:
• Tenaga medis yang meninggal, tanpa membedakan spesialisasi, akan diberi santunan Rp300 juta. Santunan akan langsung diberikan kepada keluarganya.
• Insentif untuk dokter spesialis diberikan sebesar Rp15 juta/bulan, dokter umum Rp10 juta/bulan, dan tenaga medis selain dokter Rp7,5 juta/bulan.
Konteks: Dana insentif telah tersedia, namun masih terkendala birokrasi. Pencairan dana insentif dan santunan agak terlambat diberikan karena harus memastikan pelaporan rumah sakit, izin praktik sebagai tenaga medis, hingga terkait kompetensi.
Apa katanya: "Kita mencatat banyak dokter menjadi korban dalam pengabdiannya. Mungkin karena lelah atau stres. Mungkin juga semua itu, lalu ditumpangi tertular Covid-19. Sehingga, meninggal,” ujar Mahfud dalam konferensi pers virtual, Sabtu (8/8/2020).
Tahapan penganugerahan bintang jasa:
• Penyerahan 22 bintang jasa kepada tenaga medis yang gugur, tahap pertama, dilaksanakan pada 13 Agustus 2020. Rinciannya, sebanyak 9 tenaga medis yang gugur diberikan Bintang Jasa Pratama. Lalu, sebanyak 13 tenaga medis akan menerima Bintang Jasa Nararya.
• Penyerahan bintang jasa selanjutnya masih menunggu laporan resmi dari tenaga medis yang gugur. Satgas Penanganan Covid-19 dan Kemenkes akan mendata tenaga kesehatan yang gugur dalam penanganan korona.
Berita Politik, Hukum dan Ekonomi Lainnya:
1. Lampaui Jawa Timur, Jumlah Kasus Korona di Jakarta Kembali Tertinggi
2. Resepsi di Fasilitas Umum di DKI Bakal Didenda Rp10 Juta
3. Youtuber Rela Bikin Konten ‘Sampah’ Demi Rp72 Juta Sehari
4. Ini Alasan Erick Thohir Ogah Jadi Relawan Uji Coba Vaksin Korona
5. DKI Mau Bangun Proyek Olahraga Rp3,6 Triliun di Tengah Pandemi
nomorelies memberi reputasi
1
642
15
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan