Kaskus

Entertainment

rosea0276Avatar border
TS
rosea0276
Pakaian Hwasa 'Mamamoo' Dibilang Rasis, Begini Konfirmasi dari 'I Live Alone'
Pakaian Hwasa 'Mamamoo' Dibilang Rasis, Begini Konfirmasi dari 'I Live Alone'
foto : Koreaboo

Hwasa 'Mamamoo' baru-baru ini menerima kecaman dari beberapa pihak gara-gara baju yang dipakainya. Hal tersebut terjadi usai Hwasa tampil di salah satu episode terbaru acara yang tayang di MBC tersebut. Dalam acara itu, Hwasa tampak memakai baju berbentuk unik yang seragam dengan penutup kepalanya. Usai episode tersebut tayang, Hwasa mendapatkan kritikan karena bajunya dianggap rasis. Hwasa dituduh tengah mengejek baju tradisional asal Nigeria. Terkait hal tersebut, pihak 'I Live Alone' pun memberikan pernyataan klarifikasi resmi.






Dalam pernyataan resminya, pihak 'I Live Alone' menyatakan jika banyak orang telah salah paham. Mereka menyatakan jika Hwasa tidak berniat melakukan hal rasis. Pakaian yang dipakainya itu bukan pakaian tradisional Nigeria melainkan baju sauna yang kerap digunakan Hwasa. Mereke menegaskan jika sama sekali tidak ada niat untuk melakukan hal rasis di acara tersebut.

"Kami telah menerima pesan negatif tentang pakaian Hwasa.Kami ingin mengklarifikasi bahwa pakaian ini berasal dari tampilan 'sauna' Korea yang sering dikenakan Hwasa pada program kami.Kami tidak berniat menghadirkan pakaian tradisional negara tertentu secara lucu.

Kami menyadari bahwa beberapa dari Anda salah mengidentifikasi pakaian Hwasa sebagai cerminan dari pakaian tradisional Nigeria. Selain itu, karena genre 'komedi' dari acara kami, beberapa dari Anda telah menunjukkan kekhawatiran kalau pakaian itu digunakan untuk melucu soal pakaian tradisional dan kemungkinan itu mengarah ke

Namun, kami ingin meyakinkan Anda bahwa kami tidak berniat menghubungkan pakaiannya dengan budaya tertentu.Kami harap ini memberikan penjelasan untuk masalah Anda. Terima kasih atas semua cinta dan dukungan Anda untuk program kami."


Jadi menurut agan dan sista apakah pakaian mbak Hwasa mirip dengan baju tradisional Nigeria?


Sumber : allkpop
0
969
4
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan