Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mbsusAvatar border
TS
mbsus
Begini Resep Mujarab Menghilangkan Rasa Bersalah

ilustrasi: kucing tidur (dokpri)



Nobody's perfect! Sebuah ungkapan yang mengisyaratkan, bahwa tidak ada siapapun manusia yang sempurna. Besar kemungkinan, setiap manusia pernah membuat kesalahan sekecil apapun dalam hidupnya. Apakah kesalahan yang diperbuat selama sekolah, dalam pergaulan, dalam pekerjaan, atau ketika berinteraksi. Kesalahan tersebut mungkin tak sengaja, tetapi selaksa dunia hendak runtuh lalu menjadi malapetaka yang sulit dilupakan.

Rasa bersalah yang membuat tulang belulang dalam tubuh terasa lepas lalu terhempas tercerai berai menjadi remahan. Rasa bersalah yang membuat jantung serasa mampat, kemudian sukma tunggang langgang melesat terbang meninggalkan wajah memucat.

Sedemikian besarnya tekanan rasa bersalah mendera, sehingga kekalutan bersimarajalela dalam pikiran. Terbersit angan ingin menghindar, bahkan berkobar kemarahan yang entah ditujukan kepada siapa.

Dalam tayangan berita, sementara orang mempertontonkan perilaku ngeles, melontarkan alasan atau berdalih dan penyangkalan. Padahal jelas-jelas ia tertangkap basah karena suap, misalnya. Dengan menyampaikan alasan penghindaran (escape clause)  seolah mengabaikan kesalahan. Dan contoh lain yang dapat dicari dalam media cetak, audio-visual, dan sosial.

Agar tidak berperilaku buruk seperti itu, apakah yang sebaiknya mesti dilakukan untuk menghilangkan rasa bersalah? Ngeles dengan menyampaikan berbagai alasan ? Menghindar? Atau melarikan diri sejauh-jauhnya dari masalah?

Ane pun pernah diselimuti rasa bersalah sehingga susah tidur. Menghindar, ngeles, melakukan penyangkalan, lari dari kenyataan, adalah niat yang akan dilakukan. Tetapi tidak akan memperbaiki persoalan. Malah akan menyeret masalah sampai kapanpun.

Pengalaman mengatasi rasa bersalah itulah yang hendak ane bagikan kepada agan dan sista.

Ada sebuah ungkapan, yang tidak diketahui siapa yang menyampaikannya, sebagai berikut:


Quote:



Quote:



Quote:


Dengan demikian, kesalahan yang terlanjur dibuat dan rasa bersalah tidak berkesudahan yang ditimbulkannya, tidak akan menjadi beban apabila dua hal di atas dijalankan. Itulah resep mujarab mengatasi rasa bersalah.


Semoga bermanfaat (CP#7).


siloh
afterind
jajakaapes
jajakaapes dan 9 lainnya memberi reputasi
10
2K
43
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan