Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

olidfauziAvatar border
TS
olidfauzi
Cara Mengatasi Suara Bunyi Tikus Yamaha Mio (citt..citt..)

unggah gambar

Apabila jarak tempuh motor Yamaha Mio Anda termasuk dalam katagori tinggi (15000 - 20000 Kilo Meter), dan muncul suara atau bunyi berdecit seperti tikus di bagian bawah motor matic Yamaha Mio Anda, maka bisa jadi telah tiba saatnya untuk membersihkan atau mengganti vanbelt atau V-belt Mio Anda

Seperti yang banyak diulas di berbagai blog, Bisa dibilang Mio merupakan bintangnya motor matik di Indonesia. Bagaimana tidak sejak peluncurannya hingga saat ini, penjualan Mio mampu mendongkrak share penjualan Yamaha. Kehadirannya bahkan membuat sang kakak alias Nouvo menjadi kalah populer. Lucunya, meski diperuntukkan untuk kaum hawa, Mio terbukti laris manis dibeli para pejantan tangguh. Kalau mau jujur, Mio berhasil mengedukasi pasar dan membenamkan image bahwa motor matik oke-oke saja digunakan untuk aktivitas sehari-hari. Kalaupun ada yang kurang dari sosok Mio adalah faktor tangki bahan bakar yang imut, sehingga membuatnya harus sering mampir ke pompa bensin. Kapasitas tangki Mio menurut buku manual ''cuma'' 3,7 liter — sama dengan bebek Honda. Masalahnya, motor matik cenderung boros karena membutuhkan putaran mesin yang cukup tinggi agar motor bisa bergerak — lebih tinggi dari motor bebek dan motor sport. Selain itu, penyakit bawaan Mio adalah bunyi tikus di sektor roda belakang.

Dari sisi mesin, Mio tidak menyodorkan sesuatu yang baru. Mio dikemas Yamaha dengan harga yang relatif terjangkau — masih di bawah bebek. Dilempar dengan dua varian pada umumnya: spoke wheel dan CW. Berhubung Mio memang si pelopor, wajar bila aksesori dan spare parts-nya bejibun di pasaran. Termasuk racing parts dan pola modifikasi yang bisa diterapkan konsumen pada Mio kesayangannya. Apalagi Yamaha pun membuka kontes modifikasi yang bikin Mio tambah banyak variasi modifikasinya. Dari sisi bengkel, mekanik Yamaha sudah duluan mengenal teknologi CVT sehingga tak perlu khawatir motor ini tidak bisa ''diurus'' oleh bengkel.

Suara tikus itu sendiri berasal dari sektor roda belakang atau di sistem transmisi otomatis (CVT) Mio. Caranya untuk mengatasi nya cukup mudah, apabila kotor, maka mintalah bengkel untuk membersihkan lalu mengoleskan sedikit gemuk pada V-Belt. Jika vanbelt sudah aus, maka sudah harus diganti. Harga V-Belt original Mio sendiri berkisar di antara harga 60.000,- sampai dengan 70.000,- per pieces nya.

TIPS KEDUA
Nah suara-suara aneh tersebut ternyata berasal dari bagian CVT nya , lebih tepat nya berasal di bagian rumah kopling ganda ( mangkok ganda ) . Lho kok bisa??? apa sebab nya??? Ya kalo menurut analisa n pengalaman ane entah bener atau nggak, hal itu terjadi karena CVT mio nya sering di pake kerja keras / beban berat sehingga mengakibatkan panas yang berlebih di dalam CVT akibatnya kampas kopling ganda bisa gosong, rumah ganda berubah warna jadi kebiru-biruan bahkan sampe ada yang peyang rumah gandanya, contoh nya motor yg sering melibas tanjakan ekstrim atau sering di pake muatan atau sering melakukan perjalanan jauh/ touring.


unggah gambar

Solusinya mudah aja, pertama lepaskan mangkok ganda lalu bersihkan bagian dalamnya menggunakan ampelas dan jangan lupa sediakan lem besi merk Dextone, lem ini banyak tersedia kok di bengkel-bengkel n toko bangunan n harganya murah sekitar 6 rebuan.


penyimpanan gambar gratis

jika semua bahan sudah tersedia, ambil mangkok ganda n lihat rongga-rongga di sekeliling mangkok ganda,nah rongga-rongga itulah yang nanti akan kita tutup menggunakan lem besi, Ok segera campurkan lem besi nya antara hardener n epoxy aduk hingga rata lalu oleskan merata hingga rongga-rongga di sekeliling mangkok ganda tertutup semua, n ingat jangan tebal-tebal dan kalo bisa agak cepat ngolesinya soale lem nya cepet banget keringnya ( sekitar 5menit udah kering ).


penyimpanan gambar gratis

kalo sudah diamkan sekitar 15menit hingga lem besi benar-benar kering lalu silahkan pasang kembali mangkok ganda ke tempatnya.


unggah gambar

TIPS TAMBAHAN
Selain pengeleman pada bagian yang longgar tadi, kita juga bisa mengelasnya pada bagian yang longgar tadi sebanyak 4 titik pada masing-masing sisinya. biasanya tukang bubut motor juga tahu ko bagian mana aja yang akan dilas, sebaiknya lasnya dengan las karbit ya.

THANKS ATAS KUNJUNAGANYAemoticon-I Love Indonesia (S)
0
97.7K
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan