Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dalledalmintoAvatar border
TS
dalledalminto
[Coc.Reg.Kepulauan Riau] Oleh-oleh Khas Riau, No 5 Kue Bisa Bangkit, Kenapa Ya?
Assalamualaikum wr wb.

[Coc.Reg.Kepulauan Riau] Oleh-oleh Khas Riau, No 5 Kue Bisa Bangkit, Kenapa Ya?
klik pict

Kepulauan Riau, dari namanya, jelas terdiri gabungan beberapa pulau, dan tentunya memiliki wisata pantai yang sedap dipandang mata. Gansis ada yang pernah berkunjung dan menikmati destinasi wisata di kepulauan Riau? Kalau sudah, tentunya bisa sharing di kolom komentar, dong, ya! Perihal apa saja yang berhubungan dengan Riau.

Kalau ane, pas jalan-jalan yang pertama ane lakukan adalah berswafoto ria. Bukannya narsis atau gaya-gayaan, swafoto bisa dijadikan barang kenangan meskipun kenangan yang abadi tersimpannya di kepala, tetapi tidak bisa dinikmati secara bersama di kemudian kelak. Ya, to?

Selain berfoto-foto, hal yang ane lakukan saat berwisata adalah berburu makanan khas atau mencari oleh-oleh unik yang hanya ada di daerah tersebut dan tidak ditemukan di kota lain. Menjadi trademark kota tersebut.

Berhubungan lagi ngomongin tentang kepulauan Riau, berikut makanan/oleh-oleh khas dari Riau yang wajib gansis buru. Nih, ane kasih rekomendasi, dari pada bingung mau beli oleh-oleh apa.

1. Bolu Kemojo

[Coc.Reg.Kepulauan Riau] Oleh-oleh Khas Riau, No 5 Kue Bisa Bangkit, Kenapa Ya?
pict: id.pinterest.com

Bolu ini bentuknya unik mirip bunga, warnanya ada yang hijau dari daun pandan pun kuning dari buah labu. Rasanya manis, lembut, dan bisa lumer di mulut. Varian rasa juga beraneka ada nangka, keju, kacang, gula merah, dll.

2. Lempok Durian

[Coc.Reg.Kepulauan Riau] Oleh-oleh Khas Riau, No 5 Kue Bisa Bangkit, Kenapa Ya?
pict: id.pinterest.com

Lempok Durian sekilas mirip dodol sehingga cocok dijadikan buah tangan untuk kerabat, teman-teman karena cukup tahan lama. Rasanya manis, gurih, dengan aroma durian yang tajam. Sesuai dengan namanya, lempok durian.

3. Keripik Nanas

[Coc.Reg.Kepulauan Riau] Oleh-oleh Khas Riau, No 5 Kue Bisa Bangkit, Kenapa Ya?
pict: foodxed.com

Riau dikenal sebagai penghasil buah nanas, untuk itu timbul ide kreatif, buah-buah nanas dijadikan keripik. Salah cara mengawetkan buah nanas dari pada disimpan dalam bentuk buah.

4. Lopek Bugi

[Coc.Reg.Kepulauan Riau] Oleh-oleh Khas Riau, No 5 Kue Bisa Bangkit, Kenapa Ya?
pict: pinterest.com

Lopek Bogi berbahan dasar dari ketan yang kemudian dicampur dengan rempah-rempah khas Riau. Dibungkus dengan daun pisang lalu cara memasaknya dikukus. Mirip lemper kalau di Jawa.

5. Kue Bangkit

[Coc.Reg.Kepulauan Riau] Oleh-oleh Khas Riau, No 5 Kue Bisa Bangkit, Kenapa Ya?
pict: blog.tokowahab.com

Unik banget namanya, ya, gansis! Ada pernah mencicipi? Kue bangkit terbuat dari tepung sagu dan tapioka. Dinamakan kue bangkit karena saat dipanggang kue ini akan bangkit/mengembang.

Kiranya cukup sekian thread ane tentang COC Reg. Kepulauan Riau. Bagi gansis yang punya rencana janjalan ke Kepulauan Riau, jangan lupa beli oleh-oleh khasnya yang telah ane rekomendasikan. Atau apabila ada saudara, teman yang travelling ke Kepri silahkan nitip oleh-oleh tersebut. Wassalamu'alaikum wr.wb.

Penulis: @dalledalminto
Sumber: Oprib
Referensi; dari sini .
Diubah oleh dalledalminto 23-06-2020 05:29
febrianaryna
Richy211
delia.adel
delia.adel dan 7 lainnya memberi reputasi
8
939
15
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan