DeYudi69Avatar border
TS
DeYudi69
14 Sepeda Motor dan Mobil yang Menggunakan Nama-Nama Fauna

Nama-Nama Fauna yang Digunakan Sebagai Nama Kendaraan Bermotor


sumber

Kaskus DeYudi69 -Sebuah nama memang merupakan suatu hal yang penting adanya untuk membedakan dan mengingat, antara satu orang dengan orang yang lainnya, atau pun antara suatu benda mati dengan benda mati lainnya.

Bagaimana jadinya bila kita tidak memiliki nama? Mungkin orang lain akan susah untuk mengenal kita, atau akan susah bila kita harus menjabarkan seseorang dengan menjelaskan secara detail, ciri-ciri dari orang atau suatu benda kepada orang yang kita ajak bicara.

Bila kita menyebutkan namanya saja, secara langsung, pasti dalam benak seseorang yang kita ajak berbicara sudah dapat membayangkan, seperti apa rupa dari orang tersebut, atau pun seperti apa rupa dari sebuah benda sebagai tempat air yang kita beri nama "galon" misalnya.

Nah Gan-Sis, ternyata di dunia industri, penamaan sebuah produk juga akan sangat berpengaruh terhadap laku atau tidaknya produk mereka di pasaran.

Semua brand lokal maupun luar negeri, berlomba-lomba untuk menciptakan nama yang mudah diingat dan dekat dengan kehidupan sehari-hari manusia, misalnya dengan memberi nama-nama fauna pada produknya.

Kali ini ane akan ngebahas beberapa kendaraan bermotor yang memakai nama-nama fauna sebagai identitasnya.

Mungkin Gan-Sis akan baru sadar setelah membaca thread ane kali ini, atau ada diantara kalian yang sudah menyadarinya, jadi apa saja sih kendaraan bermotor yang sering berlalu-lalang di jalanan, yang menggunakan nama-nama fauna?

Cekidot!

1. Toyota Kijang


sumber

Siapa sih yang nggak tau mobil yang juga legend di Indonesia ini. Mesinnya yang tangguh dan bandel juga sudah diakui oleh banyak penggunanya di Indonesia. Dan nama fauna yang sudah sangat melekat dari merek ini yaitu Kijang, hewan herbivora bertanduk tinggi, yang menyerupai rusa. Sampai kini pun produk mobil dari Toyota dengan nama Kijang ini masih diproduksi, yaitu Kijang Innova Reborn.

2. Jaguar


sumber

Kalau kendaraan yang satu ini sih biasanya memang merupakan kendaraan orang kelas atas saja, yang menjadi ciri khas dari mobil dengan nama Jaguar ini yaitu dengan adanya semacam patung berbahan logam berbentuk hewan Jaguar di bagian moncong mobilnya.

Kalau dilihat dari luar, sekilas mobil yang biasanya bertipe sedan ini sangat mungil Gan-Sis, tapi kalau sudah masuk ke dalam kabinnya, dari pengalaman ane, ternyata cukup luas juga dan cukup nyaman.

3. Perodua Kancil (Daihatsu Ceria)


sumber

Nah, sekarang datang dari pabrikan otomotif asal Malaysia yaitu Perodua, yaitu mobil yang setelah datang ke Indonesia lebih di kenal dengan nama Daihatsu Ceria. Yap, dengan nama fauna khas dari Asia yaitu Kancil, mobil ini memang memiliki dimensi yang cukup kecil. Ane masih ingat dulu mobil ini sempat dipasarkan pertama kali di Indonesia sebagi mobil keluarga, sebelum pada akhirnya kalah saing dengan kompetitor di kelasnya, yang juga di disain sebagai mobil keluarga dengan ukuran kecil, yaitu Suzuki Karimun.

4. Porsche Macan


sumber

Entah apa yang membuat pabrikan supercar sekelas Porsche memilih nama Macan yang menggunakan bahasa Indonesia sebagai nama salah satu dari produknya.

Yang jelas ane belum sanggup buat beli mobil mewah yang satu ini Gan-Sis. Nggak cuma ane, kantong dan dompet ane pasti juga bakalan menjerit karena belum cukup buat bayarin cicilannya per bulan wkwkwkwk, kemahalan, belum lagi harus bayar pajaknya yang pasti lebih tinggi daipada pajak kendaraan bermotor lainnya yang ada di Indonesia.

5. Isuzu Panther


sumber

Mobil Pabrikan Isuzu ini terkenal dengan mesin bertenaga dieselnya Gan-Sis, dan juga dengan nama Panther yang sering diplesetkan jadi Pinter.

Yap, nama fauna yang dipergunakan yaitu kucing besar berwarna hitam yang bernama Panter. Ane jadi bingung juga, bedanya Panter sama Jaguar apa ya? Ada yang tahu nggak? Perasaan sama aja deh bentuk dan rupanya, sama-sama kucing besar seperti macan, tapi berwarna hitam.

6. Daihatsu Zebra Espass


sumber

Mobil yang hadir dengan varian berjenis pick-up dan juga minibus ini, menggunakan nama hewan Zebra sebagai identitasnya. Zebra yang menyerupai kuda namun memiliki garis belang hitam putih ini juga menjadi nama dari tempat penyebrangan jalan yang ada di Indonesia, yaitu Zebra Cross.

7. Mitsubishi Kuda


sumber

Nama fauna Kuda juga dipilih sebagai nama produk mobil dari pabrikan Mitsubishi. Dan memang kuda merupakan fauna yang identik dengan tenaga yang kuat serta larinya yang sangat kencang.

8. Geely Panda


sumber

Mobil mungil merek China yang satu ini, mungkin bentuknya terispirasi dari fauna Panda, yang merupakan fauna khas dari Negeri Tirai Bambu tersebut, sehingga diberi nama Geely Panda, tapi sekarang mobil ini sudah jarang ane lihat mengaspal di jalanan Indonesia Gan-Sis.

9. VW Beetle


sumber

Mobil yang di Indonesia lebih dikenal dengan nama VW Kodok ini, sebenarnya menggunakan nama serangga yaitu "beetle" atau bila diartikan ke dalam bahasa Indonesia artinya kumbag, tapi entah bagaimana asal mulanya bisa diberi nama VW Kodok oleh orang Indonesia, mungkin karena bentuknya yang lebih menyerupai kodok.

10. Garuda Esemka 1


sumber

Mobil rakitan lokal yang digadang-gadang sebagai karya anak-anak SMK ini, juga tak luput mengunakan nama fauna sebagai nama produknya. Garuda merupakan burung besar khas dari Indonesia, jujur ane sendiri belum pernah melihat Burung Garuda secara langsung. Kalau burung Elang ane sering lihat terbang di atas sawah, mungkin lagi mengintai ular sawah yang merupakan mangsanya.

11. Honda Tiger


sumber

Setelah tadi kita ngebahas mobil yang menggubakan nama fauna, kini kita akan membahas sepeda motor yang memakai nama fauna, yang pertama yaitu Honda Tiger.

Jelas banget dah kalau diartikan ke dalam bahasa Indonesia, Tiger artinya macan Gan-Sis. Motor ini juga sempat populer di tahun 2000-an, walau sekarang sudah jarang kelihatan, mungkin dikarenakan konsumen jaman sekarang, lebih memilih motor matic sebagai kendaraan sehari-harinya, yang memiliki tenaga besar serta mesin handal.

12. Yamaha Byson


sumber

Sepeda motor laki yang satu ini, menggunakan nama fauna yaitu Byson sebagai identitasnya. Kalau diperhatikan sekilas sih memang hampir kelihatan seperti Byson yang bertanduk, cuma bedanya Byson yang ini nggak bernyawa dan memiliki roda yang bermesin, serta mampu ngebut di jalanan wkwkwk ... ane sempat pengen beli sepeda motor ini Gan-Sis, tapi sayang, lagi-lagi isi kantong tak mendukung ane hiks ....

13. Yamaha Scorpio


sumber

Kendaraan roda dua selanjutnya yang pernah ane tahu serta lihat sendiri, dan menggunakan nama fauna sebagai identitasnya yaitu sepeda motor Yamaha Scorpio. Memang motor ini juga jarang dijumpai di jalanan Indonesia, mungkin karena peminat dan juga pemasarannya yang kurang gencar. Scorpio sendiri dalam bahasa Indonesia artinya kalajengking.

14. Yamaha Jupiter Z


sumber

Secara resminya sih sepeda motor pabrikan Yamaha yang satu ini tidak menggunakan nama fauna mana pun, tapi karena desain lampu depannya menyerupai mata seekor burung hantu, maka di daerah ane di Bali, lebih dikenal dengan nama Yamaha Jupiter Mata Clepuk, yang artinya Yamaha Jupiter Mata Burung Hantu, wkwkwkwk ....

Oke deh Gan-Sis, sekian dulu thread ane kali ini ya, semoga bisa bermanfaat dan juga sedikit menghibur kepenatan kita saat berada #dirumahaja, mungkin Gan-Sis ada yang tahu nama kendaraan bermesin yang juga menggunakan nama fauna selain yang ane sebutkan di atas, kalau ada, boleh di tulis di kolom komentar ya ... jangan lupa beri cendol, rate, dan bagikan ke akun media sosial kalian. Thank You.

Baca Juga : Sejarah Singkat Layang-Layang di Indonesia dan Manfaatnya dari Dahulu Hingga Sekarang

Baca Juga : 10 Penemuan Manusia yang Mampu Mengubah Dunia

Penulis : DeYudi69


Sumber Referensi : 1 , 2 , 3 , 4 , 5 , 6 , 7 , 8 , 9 , 10 , 11 , 12 , 13 , 14 dan opini pribadi
Diubah oleh DeYudi69 14-06-2020 16:09
japarina
si.matamalaikat
nona212
nona212 dan 62 lainnya memberi reputasi
63
4.8K
109
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan