Kaskus

News

Sleipnir9Avatar border
TS
Sleipnir9
Di Bawah 45 Tahun Bisa Aktivitas saat Corona, Gugus Tugas: Resiko Kematian Kecil
Di Bawah 45 Tahun Bisa Aktivitas saat Corona, Gugus Tugas: Resiko Kematian Kecil
Foto: dok. BNPB

Jakarta - Kepala Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, Doni Monardo menjelaskan alasan pemerintah memperbolehkan warga usia di bawah 45 tahun untuk kembali memulai aktivitas saat pandemi Corona. Doni menyebut kisaran usia tersebut memiliki resiko kematian yang kecil dibanding usia rentan.

"Kenapa prioritas usia 45 tahun ke bawah? karena resiko kematian kecil (15 persen) walaupun resiko terpapar positif COVID besar," kata Doni Monardo saat dihubungi, Selasa (12/5/2020).

Doni menyebut usia tersebut cenderung lebih cepat pulih ketika terpapar virus Corona. Sedangkan pada usia di atas 46 tahun cenderung beresiko lebih parah ketika terpapar.

"(Usia 45 tahun ke bawah) bisa pulih bila menaati ketentuan, sedangkan usia di atas 46 tahun mempunyai resiko kematian 85 persen," ucapnya.

Meski demikian, Doni mengimbau agar seluruh komponen masyarakat harus bisa secara mandiri memitigasi diri menghadapi virus Corona.

"Gugus Tugas tetap semangat mengingatkan semua komponen bangsa harus bisa melakukan mitigasi bencana non alam agar korban tidak berjatuhan," ungkapnya.

sumber
sarkajeAvatar border
suekethosAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 11 lainnya memberi reputasi
10
1.3K
19
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan